Sambut Kedatangan Dua Gubernur, Wali Kota Harap Peningkatan Kerja Sama Jatim-DKI Makin Erat

Minggu, 25 April 2021

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

KOTA MADIUN I detikkasus.com – Pemerintah Kota Madiun kembali kedatangan tamu istimewa. Minggu (25/4) pagi, Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa dan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan berkesempatan singgah di Kota Pendekar.

Dalam kunjungan tersebut, Wali Kota Madiun Maidi mengajak keduanya untuk berdiskusi berbagai hal. Di antaranya, terkait kerja sama yang dapat dilakukan antara tiga daerah. Yakni, Kota Madiun, Pemprov Jatim, dan Pemprov DKI Jakarta.

Baca Juga:  Bhabinkamtibmas Desa Pancasari Jalin Komunikasi Kamtibmas dengan Muda Mudi

“Khususnya untuk penataan kota tua. Saya harap secepatnya bisa belajar ke Jakarta untuk penataan kota lama,” tuturnya.

Seperti diketahui, Kota Madiun memiliki sejumlah aset cagar budaya. Hingga saat ini, sebagian di antaranya belum termanfaatkan. Dengan melihat konsep yang diterapkan di Jakarta, wali kota berharap ada program yang dapat diadaptasi untuk kemajuan Kota Pendekar.

Baca Juga:  Olah Raga Bersama Dipimpin Kapolsek Banjar

Sementara itu, Gubernur Anies Baswedan mengungkapkan bahwa lebih dari 98 persen bahan kebutuhan pokok untuk Jakarta dipasok dari luar daerah. Untuk itu, kerja sama dengan daerah di sekitarnya terus ditingkatkan untuk memenuhi kebutuhan masyarakat.

“Nanti ke depannya akan kami gali potensi apa yang dapat dilakukan dengan Kota Madiun. Harapannya, bisa semakin meningkatkan kesejahteraan masyarakat di masing-masing daerah,” imbuhnya.

Baca Juga:  Bhabinkamtibmas Desa Panji Anom Tatap Muka dengan Ibu ibu PKK

Dalam kunjungan tersebut, Gubernur Anies menyerahkan cindera mata kepada wali kota. Salah satunya buku berjudul “Potret Jakarta 2020 Kolaborasi Melawan Pandemi”.

Selanjutnya, rombongan Gubernur Khofifah dan Gubernur Anies melanjutkan perjalanan untuk melaksanakan kunjungan kerja berikutnya. (*)

 

Sumber: Diskominfo Kota Madiun

Berita Terkait

Mantan Panglima TNI Resmikan Jangkar Homestay di Pringsewu
Sujadi Saddat Mangkir Lagi dari Panggilan Ke Dua Bawaslu
Partai Ummat Pringsewu Siap Menangkan Adi-Hisbullah
AdiLah Satu- satunya Calon Pringsewu yang Hadir Dalam Deklarasi Damai PWI Lampung
Dinkes Pringsewu Monitoring STBM Pilar 2, 3, dan 4 di Pekon Podosari
Musyawarah Pekon Pardasuka Bahas RKP Tahun 2025
Kajari Tanggamus Janji, Dalam Kurun Waktu dua Bulan Akan ada Tersangka Dalam Kasus CTscen RSUDBM dan BPRS Tanggamus.
Kadis Kominfo Mewakili Pj. Bupati Menghadiri Pelantikan Dewan Pimpinan Cabang Ruang Jurnalis Nusantara (DPC RJN) Tanggamus.

Berita Terkait

Rabu, 13 November 2024 - 18:30 WIB

Mantan Panglima TNI Resmikan Jangkar Homestay di Pringsewu

Kamis, 7 November 2024 - 22:04 WIB

Sujadi Saddat Mangkir Lagi dari Panggilan Ke Dua Bawaslu

Jumat, 1 November 2024 - 15:52 WIB

Partai Ummat Pringsewu Siap Menangkan Adi-Hisbullah

Selasa, 29 Oktober 2024 - 11:19 WIB

AdiLah Satu- satunya Calon Pringsewu yang Hadir Dalam Deklarasi Damai PWI Lampung

Kamis, 26 September 2024 - 19:06 WIB

Dinkes Pringsewu Monitoring STBM Pilar 2, 3, dan 4 di Pekon Podosari

Berita Terbaru