Nganjuk l Detikkasus.com – Dukungan pasangan Airlangga Hartato – Khofifah Indar Parawangsa maju sebagai calon Presiden (Capres) dan calon Wakil Presiden (Cawapres) dalam kontestasi Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024 mendatang kini semakin mengalir keras setelah adanya deklarasi pertama dan kedua di dua tempat di jawa timur yang dimungkinkan akan merambat ke seluruh Indonesia.
Seperti sebelumnya dukungan pasangan ini mengalir dari ratusan santri di Tambakberas, Desa Tambakrejo Jombang 24/2/22. Senada dukungan ini kini mengalir di Kabupaten Nganjuk,dengan adanya Deklarasi dukungan pada sabtu 19/3/22 di Ponpes rahmatal lilalamin Desa Bukur Kecamatan Patianrowo Kabupaten Nganjuk di bawah Pengasuh KH. Ridwan Baidlowi, juga sebagai ketua RMI (Robithoh Ma’hadil Islamiyah) kabupaten Nganjuk.
Tampak dalam deklarasi tersebut di hadiri ratusan santri dari berbagai wilayah terkhusus di Kabupaten Nganjuk. Yang serempak memberikan dukungannya kepada pasangan tersebut dengan nama Barsah (Barisan Santri Relawan Airlangga Hartarto).
Saat ditemui awak media pasca Tajuk Berlangsung Gus Aam “mengatakan” dukungan para santri ini sebagai langkah awal untuk menggandeng seluruh santri yang ada di Indonesia. Dia berharap, dalam waktu dekat di seluruh wilayah segera terbentuk tim dan relawan untuk menyongsong perhelatan calon pemimpin negeri ini pada 2024.
“Pasca Deklarasi ini kita akan turun langsung ke daerah-daerah. Target kita 2023 tuntas, hingga nantinya ke seluruh indonesia guna menggalang kekuatan dan basis massa dalam pemenangan pak Airlangga Hartarto untuk menjadi Presiden”Katanya.
“Kita mengajak santri melek lah, saat ini dimana pak Airlangga,beliau juga ekonom dimana pandemi saat ini juga sangat berdampak pada kehidupan para santri baik dalam ekonomi maupun spritual yang pada waktu itu sempat adanya pembatasan-pembatasan sosial sesuai protokol kesehatan. Yang mana kenapa kita para santri mendukung Pak airlangga adalah jika di tarik secara garis nasabnya beliau merupakan keturunan dari kiai ternama di zaman Mataram, yakni Kiai Ageng Gribik. Harapan kita bukan hanya menang untuk pilpres namun,juga di harapkan pesantren dapat menjadi arus baru perekonomian Indonesia.
Sementara itu,Yahya Zaini Selaku Pembina Nasional Barsah “Mengungkapkan” Bahwa acara deklarasi ini dilakukan oleh Barisan Santri Relawan Airlangga Hartarto yang terbentuk tiga minggu yang lalu dan deklarasi pertama kemarin sudah di lakukan di Tambak beras Jombang yang akan berkembang selanjutnya di Jawa Timur dan ke seluruh Indonesia. (Sigit)