Kabupatrn Sampang, detikkasus.com – Kepala Desa (Kades) dan Karang Taruna (Katar) Agung Putra Desa Tanggumong Kecamatan Sampang Madura Jawa Timur menggelar Lomba Daul Obor
Lomba yang di gelar rabu malam 28/6 dengan rute dusun Bandungan sampai masjid Kemoneng di berangkatkan oleh Kepala Desa Tanggumong Halimi
Sembilan peserta mewakili semua Dusun yang ada saling beradu kreasi serta kemampuan yang di miliki untuk memberikan yang terbaik bagi masyarakat Desa Tanggumong
Menurut Ketua Panitia Pelaksana M Faqih, tujuan Utama dari Lomba Daul Obor untuk mempererat tali silaturahmi antar masyarakat khususnya pemuda
Selain itu untuk mengingat kembali maupun melestarikan tradisi Daul Tradisional dengan menggunakan obor serta memberikan hiburan ke masyarakat
“Ingat lho, sejarah dari Tradisi Daul dengan menggunakan obor masih melekat di hati masyarakat,” ujar M Faqih
Ketua Katar Agung Putra Moh Havivin mengaku mengapresiasi kinerja Panitia yang telah melaksanakan kegiatan dengan sukses lancar dan kondusif
“Katar Agung Putra selalu di depan dalam menjalankan kegiatan sosial kemasyarakatan di Desa Tanggumong,”tutur Moh Havivin
Moh Havivin mengucapkan banyak terima kasih Kepada Kades Tanggumong beserta jajaran perangkat Desa serta kepada seluruh masyarakat yang telah mendukung kegiatan ini sampai sukses dan lancar
Sementara Kades Tanggumong Halimi mengatakan kesuksesan acara Lomba Daul Obor karena kerjasama dan dukungan dari masyarakat termasuk pemuda yang tergabung dalam Katar Agung Putra
Selama ini para pemuda khususnya Katar Agung Putra sangat dinamis dalam menjalankan fungsi sosial kemasyarakatan, sehingga ke depan apapun kegiatan dari pemuda maupun Katar selama itu positif tetap akan di dukung dan di fasilitasi
“Saya akan berikan peran yang lebih bagi para pemuda serta Katar untuk berkreasi bagi kepentingan masyarakat Desa Tanggumong,” kata Halimi
Menurut Halimi masa Pilkades sudah selesai jadi sudah saatnya menanggalkan nuansa Pilkades agar kembali lagi bersatu dan bersama membangun Desa
Halimi berharap sinergitas Katar dengan masyarakat dan Pemerintahan Desa menjadi motivasi bagi Desa lain agar melakukan hal yang sama terutama dalam j
kegiatan Lomba Daul Obor. (Her).