Hari Bhayangkara ke-77, Polres Sekadau Salurkan 195 Paket Sembako Kepada Warga Kurang Mampu

Jumat, 23 Juni 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

SEKADAU I Detikkasus.com -* Dalam rangka Hari Bhayangkara ke-77, Polres Sekadau memberikan paket bantuan sosial (bansos) kepada warga yang kurang mampu di desa Sungai Ringin dan desa Mungguk, kecamatan Sekadau Hilir Kabupaten Sekadau Kalimantan Barat Kamis (22/6/2023) sore.

Sebanyak 195 paket bansos disalurkan kepada warga yang membutuhkan. Warga penerima sebelumnya telah didata oleh Bhabinkamtibmas desa setempat, agar penyaluran bansos tepat sasaran.

Baca Juga:  Pemdes Pulo Geto Bagikan BLT-DD 89 KK Tahap 2 di TA 2022 

Kapolres Sekadau AKBP Suyono melalui Kasat Samapta IPTU Triyono menerangkan, pemberian bantuan sosial ini dilakukan dengan tujuan mendekatkan diri dengan masyarakat, khususnya yang yang kurang mampu.

“Kepolisian sebagai garda terdepan dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas), juga peduli dengan kesejahteraan warga,” ujar Triyono.

Triyono mengatakan, bantuan yang diberikan berupa paket sembako yang terdiri dari beras, minyak goreng, mie instan, telur, dan beberapa bahan pokok lainnya. Paket-paket bansos ini didistribusikan dengan hati dan kepedulian untuk meringankan beban ekonomi warga.

Baca Juga:  APBDesa Sinar Jaya Kaur Tengah Diduga Rekayasa, Tumpang Tindih Anggaran Puskesmas

Kegiatan ini menunjukkan bahwa Polres Sekadau secara keseluruhan tidak hanya bertugas menjaga keamanan, tetapi juga peduli dengan kesejahteraan masyarakat di sekitarnya.

Baca Juga:  Kadispora Humbahas Jakkon Marbun: Sadar Wisata dan Sapta Pesona, Diterapkan di Daerah Pariwisata

“Semangat Bhayangkara yang diusung oleh Polres Sekadau sebagai perwujudan dari semboyan melayani, melindungi dan mengayomi terwujud melalui kegiatan sosial seperti ini,” pungkasnya.

Diharapkan dengan bantuan sosial ini dapat memberikan bantuan nyata bagi warga yang membutuhkan, serta meningkatkan kepercayaan dan hubungan yang baik antara Polres Sekadau dan masyarakat.
(Hadysa Prana)

Sumber : Humas Polres Sekadau

Berita Terkait

Kaban Kesbangpol, Diberi Tugas Penting oleh Pj Bupati malah Menugaskan Kabid
Sekda Tanjab Barat resmi buka Sosialisasi Anti-Korupsi di Lingkungan Pemkab
Peringatan HKN ke-60, Pjs Bupati Tanjab Barat ajak Masyarakat “Gerak Bersama, Sehat Bersama”
Pj Bupati Cirebon Pimpin Upacara Hari Kesehatan Nasional ke-60
Mundurnya Belasan Pengurus DPC Demokrat di Tanjab Barat, Dewan Kehormatan Partai Demokrat skan Kordinasi DPD 1
Pernyataan Komisioner KPU sebut Debat Ajang Saling Serang, Ketua Isnu: KPU Lampaui Kewenangannya
Belasan Pengurus DPC Demokrat Tanjab Barat Mengundurkan Diri
Dukung Program Asta Cita Presiden, Polresta Cirebon gelar Pembinaan Ekonomi Kreatif bagi Anak Jalanan

Berita Terkait

Kamis, 14 November 2024 - 19:43 WIB

Kaban Kesbangpol, Diberi Tugas Penting oleh Pj Bupati malah Menugaskan Kabid

Kamis, 14 November 2024 - 10:03 WIB

Sekda Tanjab Barat resmi buka Sosialisasi Anti-Korupsi di Lingkungan Pemkab

Rabu, 13 November 2024 - 18:55 WIB

Peringatan HKN ke-60, Pjs Bupati Tanjab Barat ajak Masyarakat “Gerak Bersama, Sehat Bersama”

Selasa, 12 November 2024 - 21:08 WIB

Pj Bupati Cirebon Pimpin Upacara Hari Kesehatan Nasional ke-60

Sabtu, 9 November 2024 - 17:13 WIB

Mundurnya Belasan Pengurus DPC Demokrat di Tanjab Barat, Dewan Kehormatan Partai Demokrat skan Kordinasi DPD 1

Berita Terbaru