Kaur l Detikkasus.com – Pemerintah Desa Benua Ratu Kecamatan Luas Kabupaten Kaur Provinsi Bengkulu mengadakan kegiatan rapat rembuk stanting.
Kata Camat Luas Ujang Aswadi,pertemuan di Desa Benua Ratu dalam rangka rembuk stanting dan kegiatan ini di hadiri petugas bagian gizi dari Puskesmas Luas PPKBD dan Sub PPKBD dengan Penyuluh KB.
Kepala Desa Benua Ratu Burlianto menyampaikan acara rembuk stanting di hadiri Perangkat Desa – BPD serta Kader Desa Benua Ratu.
Rembuk stanting yang dilaksanakan hari ini tentu bertujuan baik untuk antisipasi sehingga nantinya masyarakat di desa Benua Ratu khususnya dan desa lain di wilayah Kecamatan Luas umum nya tidak mengalami,kurang gizi atau gizi buruk serta pertumbuhan bayi dan balita tumbuh sempurna.
Oleh karna itu kita tekankan kepada kader desa betul-betul dapat memberikan pemahaman kepada masyarakat dan ibu hamil untuk menjaga kesehatan dan menu makanan yang baik,istilah empat sehat lima sempurna ujar Burlianto. (Reza)