Pontianak I Detikkasus.com – Jumat (09/09). Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Kalimantan Barat, Pria Wibawa mengikuti acara Puncak Peringatan Hari Olahraga Nasional XXXIX Provinsi Kalimantan Barat Tahun 2022 yang dibuka langsung oleh Gubernur Kalimantan Barat, Sutarmidji, di Gedung Olah Raga Pangsuma.
Kegiatan ini selain dihadiri secara langsung oleh Gubernur dan Wakil Gubernur, hadir pula sebagai undangan para jajaran Forkopimda Provinsi Kalimantan Barat diantaranya Ketua DPRD Provinsi Kalimantan Barat, Pangdam XII Tanjungpura, Kapolda Kalbar, Dan Lantamal XII Pontianak, Dan Lanud Supadio, Kepala Kejaksaan Tinggi, Ketua Pengadilan Tinggi, Rektor Universitas Tanjungpura, Kakanwil Kemenag Kalbar, Sekretaris Daerah, seluruh Kepala Daerah tingkat Kota dan Kabupaten di wilayah Provinsi Kalimantan Barat, serta Direktur Utama Bank Kalbar.
Kegiatan dibuka dengan atraksi olahraga yang ditampilkan oleh para atlet Provinsi Kalimantan Barat dan kirab kontingen atlet dari beberapa cabang olahraga, termasuk para atlet penyandang disabilitas.
Dalam sambutannya, Gubernur menyampaikan melalui Pekan Olahraga Provinsi (PORPROV) Kalimantan Barat Tahun 2022 diharapkan dapat mengembangkan semangat berkompetisi dan sportivitas yang diimplementasikan dalam pelaksanaan tugas sesuai dengan peranan masing-masing. Gubernur juga berharap agar dari Porprov dan pembinaan olahraga dilahirkan para atlet Provinsi Kalimantan Barat yang memberikan prestasi di tingkat nasional maupun internasional, sesuai dengan tema Haornas 2022 yaitu “Bersama Mencetak Juara”.
” Ada empat hal penting yang harus dimiliki oleh para atlet, yaitu kejujuran, disiplin, dukungan orang terdekat dan yang terakhir skill atau kemampuan ” ujar Sutarmidji.
Pada kesempatan ini juga, Gubernur memberikan penghargaan kepada insan olahraga Kalimantan Barat yang telah memberikan prestasi dan sumbangsih guna memajukan olahraga di Provinsi Kalimantan Barat. Selain itu juga dilakukan launching Sistem Informasi Keolahragaan “DABOR”, launching logo Porprov Kalbar Tahun 2022, serta launching Galeri Olahraga, yang disaksikan oleh seluruh undangan. (Hadysa Prana)
Sumber : Humas Kanwil KEMENHUM&HAM Kalbar