Bengkulu l Detikkasus.com – Sumber pendapatan daerah di Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang Kabupaten Kaur selain dari jasa sewa alat berat dengan pihak2 lain sumber pendapatan lain nya ialah pembayaran jasa pemakaian air PDAM dari pelanggan atau konsumen.
Kepala Bidang Ciptakarya melalui Kasi PDAM Zahirin menyampaikan bahwa pada tahun 2019 tatget pendapatan daerah bukan lagi tercapai melainkan sudah berlebih/over target yang ditentukan.
Namun pada tahun 2020 target pendapatan Bidang PDAM di tentukan
118.991.377,00 target ini belum tercapai dengan alasan banyak kerusakan baik di pipa distribusi selain itu minimnya tenaga yang ditugaskan menagih jasa pelanggan pemakaian air rumah tangga.
Dan pada tahun 2021 target pendapatan ditetapkan 185 Juta Rupiah batas Bulan Juli Tahun 2021 sudah tertagih dan masuk kas daerah berjumlah 95.846.747,00 insya allah Desember nanti tercapai kata Zairin Senin 20/9/2021.
Ironisnya Bidang PDAM yang merupakan sumber pendapatan Daerah saat ini tidak memiliki kendaraan Dinas untuk oprasional untuk mengontrol pipa distribusi dan sarana transportasi lain nya seperti pengangkutan perpipaan untuk perbaikan dan pemeliharaan imbuh Zairin.
Harapan kami kepada pihak rekanan ataupun kontraktor yang mengerjakan pemasangan perpipaan di sesuaikan rencana anggaran biaya,misalnya pemasangan meteran gratis jangan sampai menggunakan meteran plastik dan sambungan pipa didalam tanah terutama sambungan pipa besi dengan paralon harus kuat supaya air tidak bocor.
Jika sampai pekerjaan pemasangan perpipaan air amburadul/asal – asalan kami yang repot untuk memperbaiki kebocoran/kerusakan,tegasnya. (Rza)