Nias Selatan | Detikkasus.com – Pemerintah Kabupaten Nias Selatan melaksanakan seleksi terbuka 5 (lima) Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama (JPTP), di Aula Kantor Bupati, Jalan Arah Sorake Km. 5 Teluk Dalam, Kamis (15/07/2021).
Seleksi JPTP tersebut dibuka secara resmi oleh Wakil Bupati Nias Selatan, Firman Giawa,SH.,MH., dan dihadiri oleh Kepala Kantor Regional VI BKN Medan, Aidu Tauhid, Sekretaris Daerah, Ir. Ikhtiar Duha, Staf Ahli Bupati, Asisten, Kepala BKD, Anarota Ndruru,SP., dan 23 PNS peserta seleksi JPTP.
Adapun JPTP yang diseleksi yakni jabatan Asisten Administrasi Umum, Kepala Bappeda, Kepala Badan Kesbangpol, Kepala Dinas Pengendalian Penduduk, Keluarga Berencana dan Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak, dan Sekretaris DPRD Kabupaten Nias Selatan.
Dalam arahannya, Wakil Bupati, Firman Giawa mempersilakan para peserta untuk mengikuti ujian dengan bekal pengalaman yang sudah dimiliki selama ini. “Kepada peserta kami sampaikan silahkan ikuti ujian. Tidak ada yang dititip. Hasil seleksi nantinya yang akan menentukan,” ujar Firman Giawa.
Wakil Bupati Nias Selatan menuturkan bahwa dirinya bersama pak Sekda sudah merasakan bagaimana mengikuti seleksi seperti yg diikuti oleh 23 PNS pada hari ini. “Saya tahu apa yang ada dalam hati bapa/ibu. Mungkin dalam hati bapak/ibu kalau boleh secepatnya selesai ujian,” ucap Firman Giawa untuk menyemangati para peserta seleksi JPTP.
Mengakhiri arahannya, Firman Giawa menghimbau seluruh peserta seleksi terbuka JPTP agar tetap menjaga kesehatan dengan tetap mematuhi protokol kesehatan. “Saya harapkan, jangan ada peserta yang jatuh sakit, bekali diri anda dan berdoa kepada Tuhan sehingga dapat mengikuti seleksi dari awal sampai akhir sesuai tahapan yang disiapkan oleh Panitia.
Menyikapi pelaksanaan seleksi terbuka JPTP tersebut, Kepala Kantor Regional VI BKN Medan, Aidu Tauhid melalui sambutannya menyatakan seleksi JPTP merupakan salah satu syarat untuk menduduki Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama.
“Hal ini diatur dalam Peraturan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Repformasi Birokrasi Nomor 15 Tahun 2019 tentang Pengisian Jabatan Tinggi Secara Terbuka dan Kompetitif Di Lingkungan Instansi Pemerintah,” ujar Tauhid. (Supardi Bali)