Detikkasus.com l Bojonegoro – Menindaklanjuti arahan Pangdam V Brawijaya, dalam Vicon yang dilaksanakan bersama Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Provinsi Jawa Timur, bahwa dalam menangani penyebaran virus corona atau covid-19 diperlukan adanya peran aktif masyarakat sampai dengan tingkat Desa dan RT, serta seluruh komponen masyarakat lainnya. Demikian disampaikan Dandim 0813 Bojonegoro Letkol Inf Bambang Hariyanto, melalui keterangan tertulisnya, Jum’at (10/4/2020).
Untuk mewujudkan partisipasi aktif masyarakat, Tim Gabungan Kodim 0813 dan Pajero Indonesia Chapter Angling Dharma Bojonegoro bergerak melaksanakan Bakti Sosial (Baksos) pembagian 150 paket sembako kepada masyarakat khususnya tukang becak diseputaran kota Bojonegoro.
Ketua Pajero Indonesia Bersatu Chapter Angling Dharma Bojonegoro, Yudi Yani, mengatakan bahwa kegiatan dilakukan untuk mempererat persaudaraan dan silaturahmi. “Serta meningkatkan rasa kepedulian terhadap sesama akibat wabah Covid-19,” ujarnya.
Sementara diwilayah Kecamatan Temayang, anggota TNI dari Posramil 04/Temayang membagikan 1000 masker kepada masyarakat yang melintas dan berhenti di traffick light di depan Markas Posramil. Kegiatan dipimpin langsung, oleh Komandan Posramil 0813-04/Temayang, Peltu Didik Supriyono.
Partisipasi masyarakat yang lain juga ditunjukkan oleh Gugus tugas desa, bersama Bintara Pembina Desa (Babinsa) Ngrejeng, Kecamatan Purwosari, yang membagikan hands sanitizer dan tempat air untuk mencuci tangan kepada masyarakat.
Pasiter Kodim 0813 Bojonegoro Kapten Inf Surahmat, selaku koordinator lapangan mengatakan bahwa kegiatan dilaksanakan sebagai wujud partisipasi Kodim 0813 Bojonegoro dalam mendorong keikutsertaan masyarakat secara aktif terhadap sesama.
“Merebaknya covid-19 saat ini berdampak pada masyarakat kalangan bawah. Sehingga diperlukan peran aktif seluruh masyarakat untuk memutus mata rantai penyebaran virus corona,” pungkasnya. (Hery)