Unit Laka Satlantas Polres Pubalingga Olah TKP Kecelakaan Empat Kendaraan dengan Satu Korban Tewas, Reporter – Arifin.

 

Polda Jateng – Polres Purbalingga, detikkasus.com – Unit Kecelakaan Lalu Lintas Satlantas Polres Purbalingga mendatangi TKP kecelakaan lalu lintas yang melibatkan empat kendaraan di jalan raya Desa Bajong, Kecamatan Bukateja, Purbalingga, Senin (12/6).

Kecelakaan melibatkan dua mobil jenis Inova R-8606-LD dan Daihatsu pick up AA-1913-QP. Selain mobil, kecelakaan juga melibatkan dua sepeda motor Yamaha Mio R-6055-FV dan Honda Revo R-5541-LV.

Kasat Lantas Polres Pubalingga AKP Sukarwan melalui Kanit Laka Iptu Manggala, mengatakan bahwa kecelakaan bermula saat mobil Inova melaju dari arah timur atau Bukateja menuju arah barat atau Purbalingga. Sesampai di TKP mobil Inova warna putih berusaha mendahului sepeda motor, namun dari arah berlawanan datang mobil Daihatsu pick up warna hitam.

Karena dalam kecepatan tinggi dan tidak bisa lagi menghindar akhirnya kedua mobil bertabrakan. Saat tabrakan tersebut, di belakang pick up ada sepeda motor Mio yang kemudian menabrak pick up hingga terpental. Pada saat bersamaan sepeda motor Revo yang berada di belakang Mio ikut menabraknya.

Akibat kecelakaan beruntun tersebut kendaraan mengalami rusak berat. Bahkan mobil Inova masuk ke sawah. Salah seorang pembonceng sepeda motor Mio bernama Yimna Fahira Latifanto (4) warga Desa Karangcengis, Bukateja meninggal dunia di Puskesmas Bukateja.
Kanit Laka menambahkan untuk pengemudi mobil Inova Hariyanto (52) warga Kelurahan Kutabanjar, Kabupaten Banjarnegara tidak mengalami luka. Sementara itu, pengendara sepeda motor masing-masing bernama Rizka Melati (34) warga Desa Karangcengis Bukateja dan Yuni Hiziatun (27) warga Desa Cipawon Bukateja mengalami sejumlah luka dan dirawat di Puskesmas Bukateja.
“Anggota Unit Laka kemudian melakukan olah Tempat Kejadian Perkara dan meminta keterangan sejumlah saksi yang mengetahui kejadiannya. Selain itu, petugas juga membantu proses evakuasi kendaraan roda empat menggunakan kendaraan derek,” jelasnya. ( Arif).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *