Subsatgas Kemitraan Satgas Nusantara Polres Tanggamus Baksos di Pematang Sawa

 

Indonesia, Propinsi Lampung, Kabupaten TANGGAMUS, Detikkasus.com- Polres Tanggamus dipimpin Kasat Binmas Iptu Hi. Irfansyah Panjaitan melaksanakan Bhakti Sosial (Baksos) di komunitas nelayan Pekon Way Nipah Kecamatan Pematang Sawa Kabupaten Tanggamus, Rabu (26/9).

Selain itu, menggandeng Urusan Kesehatan Polres Tanggamus juga melaksanakan Bhakti Kesehatan (Bakkes) berupa layanan kesehatan gratis bagi masyarakat nelayan yang membutuhkan.

Kesempatan tersebut Kasat Binmas juga memberikan penyuluhan hukum kepada masyarakat di Balai Pekon Way Nipah didampingi aparatur pekon dan para tokoh setempat.

Baca Juga:  Dikyasa Polres Buleleng Lakukan Himbauan Keselamatan Berlalu Lintas Pada Sopir Angkutan Umum Menjelang Hari Raya Kuningan

Kasat Binmas Iptu Hi. Irfansyah Panjaitan mengungkapkan, Bhakti Sosial dilaksanakan Subsatgas Kemitraan Satgas Nusantara Polres Tanggamus guna meringankan beban masyarakat.

“Bhakti sosial dilaksanakan dengan memberikan bahan pokok, penyuluhan hukum kepada masyarakat nelayan,” kata Iptu Hi. Irfansyah Panjaitan mewakili Kapolres Tanggamus AKBP I Made Rasma, SIK. M.Si.

Lanjut Kasat, dalam penyuluhan tersebut juga disampaikan tentang pemilihan umum, Pileg dan Pilpres 2019 yang aman kondusif. “Polres Tanggamus terus berupaya menciptakan situasi Pileg dan Pilpres 2019 yang aman, damai dan sejuk,” tegasnya.

Baca Juga:  Sambangi Kantor Pegadaian, Bhabinkamtibmas Seririt Sampaikan Pesan Kamtibmas

Sementara menurut Urusan Kesehatan Bag Sumda Polres Tanggamus Briptu Silvia Purdiana, A.Md.Kep, pelayanan kesehatan diberikan kepada 70 warga nelayan bersama Dokter Klinik Polres, dr. Risdiyanto juga dibantu tenaga medis dan paramedis Puskesmas Waynipah.

“Rata-rata pengombatan penyakit Rematoid, hipertensi, dermatitis, influenza, gastritis, gastroenteritis (diare),” tandas Briptu Silvia Purdiana.

Baca Juga:  Ciptakan Kondusifitas Untuk Cegah Curanmor Unit Reskrim Patroli Kring Serse

Warga setempat, Haryana mengucapkan terima kasih atas kedatangan Polres Tanggamus dalam pelayanan kesehatan di Pekonnya. “Terima kasih Polres Tanggamus yang telah memberikan pelayanan kesehatan di Pekon kami,” ucap Haryana usai pengobatan.

Warga Nelayan lainya, Suryadi menambahkan, dia berharap Polres Tanggamus tidak bosan datang ke Pekonnya. “Terima kasih pak atas pengobatan gratisnya, jangan bosan kesini karna kami membutuhkan kegiatan seperti ini,” tutur pria 45 tahun itu. (* Ridho)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *