Sabet Polisi Dengan Celurit, Seorang Begal di Nganjuk Berhasil Dibekuk, Satu Pelaku Lainya Kabur.

Kamis, 14 September 2017

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Mabes Polri – Polda Jatim – Polres Nganjuk, detikkasus.com – Dua orang begal beraksi di wilayah Kabupaten Nganjuk, Jawa Timur. Aksi keduanya kepergok polisi. Namun, saat hendak ditangkap, satu orang pelaku berhasil meloloskan diri setelah melukai salah satu anggota Polisi.

Peristiwa tersebut terjadi di wilayah hukum Polres Nganjuk, tepatnya di wilayah Baron. Kedua pelaku begal saat itu sedang berburu mangsa di wilayah Baron Nganjuk. Namun, saat hendak beraksi, ulah mereka keburu ketahuan polisi yang sedang melakukan patroli rutin di wilayah tersebut.
Keduanya langsung berusaha kabur begitu mengetahui kedatangan polisi. Polisi berusaha mengejar kedua begal tersebut. Tembakan peringatan yang dilontarkan petugas tak digubris.

Baca Juga:  Bentuk Kepedulian Anggota Polsek Rengel Kepada Kakek Pencari Jerami

Memasuki wilayah Kertosono, kedua begal semakin terpojok karena para petugas dari Resmob Polres Nganjuk berhasil mendekati keduanya. Namun, saat berhasil ditundukkan petugas dalam pengejaran, kedua begal justru melawan.
Saat polisi sudah semakin dekat, salah satu begal mengeluarkan celurit dan langsung menyabet salah satu anggota Polisi. Hingga akhirnya, satu pelaku berhasil diringkus di wilayah Kertosono, sedangkan satu pelaku berhasil melarikan diri ke arah wilayah Jombang.

Baca Juga:  Mengaku Sebagai Anggota KOPASKA TNI' AL DAN PENGACARA TATANG RAMDONI ALIAS DONI Berhasil Mengelabui Banyak Korban

Menurut salah satu warga, Ujang, satu pelaku berhasil dilumpuhkan aparat kepolisian dan satu pelaku berhasil lolos. “Itu tadi polisinya yang mau nangkap dibacok oleh begal. Disini sampai sana (Baron) sering ada begal,” ujarnya.
Personel Resmob Polres Nganjuk, Briptu Naryo, saat ditemui di lokasi membenarkan jika salah satu anggota Polres Nganjuk terluka saat berusaha menangkap pelaku begal.

Baca Juga:  Bhabinkamtibmas Beratan Temui Warga Binaan Ciptakan Hubungan Baik

“Satu orang pelaku berhasil diringkus di Kertosono dan satunya lagi berhasil kabur ke arah Jombang,” jelasnya singkat. (Priya).

Berita Terkait

Tersangka Kasus Korupsi Oknum KAU Ternyata Lulus ADM Satpol PP Langsa 
Dr. Mawardi Siregar, MA: Merasa Dikudeta dan Dibunuh Karakter oleh Rektor IAIN Langsa
Komitmen Dalam Pengelolaan Lingkungan Hidup, Medco E & P Malaka Raih PROPER Predikat Biru Dari KLHK
Kasat Pol PP Berang, Karena Adanya Kibus Di Dalam Tubuh Sat-Pol PP Kota Langsa
APDESI, SAPA, Dan Mahasiswa Aceh, Bersatu Serukan Pengelolaan Gas 3 Kg Oleh BUMG.
Calon Walikota Dan Wakil Wali Kota Lhokseumawe, Serahkan Bantuan Pada Korban Kebakaran.
Kejati Aceh, Di Duga Tidak Bernyali Mengusut Temuan LHP-BPK, Terkait Indikasi Kasus Korupsi Di Pemkab Aceh Timur
Dalam Rangka Persiapan  Pil-Kada, PPK Nibong Lantik 161 KPPS 

Berita Terkait

Kamis, 7 November 2024 - 19:13 WIB

Tersangka Kasus Korupsi Oknum KAU Ternyata Lulus ADM Satpol PP Langsa 

Kamis, 7 November 2024 - 19:12 WIB

Dr. Mawardi Siregar, MA: Merasa Dikudeta dan Dibunuh Karakter oleh Rektor IAIN Langsa

Kamis, 7 November 2024 - 19:11 WIB

Komitmen Dalam Pengelolaan Lingkungan Hidup, Medco E & P Malaka Raih PROPER Predikat Biru Dari KLHK

Kamis, 7 November 2024 - 19:09 WIB

APDESI, SAPA, Dan Mahasiswa Aceh, Bersatu Serukan Pengelolaan Gas 3 Kg Oleh BUMG.

Kamis, 7 November 2024 - 19:08 WIB

Calon Walikota Dan Wakil Wali Kota Lhokseumawe, Serahkan Bantuan Pada Korban Kebakaran.

Berita Terbaru

Berita Terkini

Sujadi Saddat Mangkir Lagi dari Panggilan Ke Dua Bawaslu

Kamis, 7 Nov 2024 - 22:04 WIB