Polres Bojonegoro Gelar Tasyakuran, Purna Bhakti dan Bazar Murah di Dander

Selasa, 16 Juli 2019

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Detikkasus.com | Bojonegoro – Tidak seperti tahun tahun sebelumnya, Tasyakuran Hari Bhayangkara yang biasanya dilaksanakan di Mapolres Bojonegoro, kini pelaksanaan Tasyakuran Puncak Hari Bhayangkara ke-73 dilaksanakan di Lapangan Desa Dander Kecamatan Dander Kabupaten Bojonegoro, Selasa (16/07/2019).

Disampaikan oleh Kapolres Bojonegoro AKBP Ary Fadli SIK MH MSi kepada kami sebelum kegiatan dimulai, dilaksanakannya tasyakuran di Lapangan Desa Dander untuk berbagi kebahagiaan dan kecerian Kepolisan dengan masyarakat “Kita ingin berbagi kebahagiaan dengan masyarakat, karena berbagai lomba dan bazar kita adakan pada hari ini,” kata Kapolres, AKBP Ary Fadli.

Baca Juga:  217 Kasus dengan 236 Tersangka Berhasil Diungkap Polres Bojonegoro Selama Ops Pekat

Pada Tasyakuran Hari Bhayangkara ke 73 itu juga dirangkai dengan Wisuda Purna Bhakti sebanyak 12 anggota Polres Bojonegoro yang terdiri dari 11 anggota Kepolisian dan 1 Anggota PNS Polres Bojonegoro.

Kapolres Bojonegoro, AKBP Ary Fadli pada tasyakuran membacakan sambutan Kapolri Jenderal Prof Mohammad Tito Karnavian Ph.d, yang diantaranya menyampaikan bahwa, tiga tahun implementasi program promoter telah menunjukkan hasil yang baik. Kepercayaan publik terhadap institusi polri terus meningkat. Polri pada tahun 2016 termasuk dalam 3 institusi dengan kepercayaan publik rendah, dan saat ini berdasarkan hasil survei yang diselenggarakan oleh berbagai lembaga yang kredibel, telah berada pada 3 besar lembaga yang dipercaya publik.

Baca Juga:  Dekatkan Diri Dengan Warga Bhabinkamtibmas Desa Julah Melaksanakan Kunjungan Sekaligua Sampaikan Pesan Kamtibmas

“Berbagai capaian yang diraih oleh polri akan mendorong polri untuk terus melaksanakan perbaikan guna mendapatkan kepercayaan publik yang amat penting di era demokrasi ini,” ucap Kapolri melalui amanat yang dibacakan oleh Kapolres Bojonegoro.

Dalam amanatnya, Kapolri juga siap menindaklanjuti 5 instruksi Presiden RI dan mempedomaninya dalam pelaksanaan tugas, diantaranya meningkatkan kualitas sumber daya manusia polri, guna menghadapi berbagai tantangan tugas yang semakin kompleks, serta untuk mendukung terwujudnya indonesia emas 2045:, Mengedepankan strategi pemolisian proaktif dan tindakan humanis dalam mencegah dan menangani berbagai permasalahan sosial di masyarakat:, Meningkatkan kualitas pelayanan publik yang modern, mudah, murah, cepat, secara konsisten dan berkelanjutan:, Meningkatkan profesionalisme dalam penegakan hukum, guna mewujudkan penegakan hukum yang profesional, transparan, dan berkeadilan:, Memperkuat koordinasi dan kerja sama dengan TNI. (Imm)

Baca Juga:  Kades Wahyudi Dampingi Dokter Puskesmas Periksa Warganya Sakit.

Berita Terkait

SAPA “Fauzan Adami”, Menyampaikan Keprihatinannya Terhadap Fenomena Keterlibatan Oknum PNS.
Dugaan Sistem Management Rumah Sakit Umum PT Cut Mutia Medica Nusantara Regional 1 Langsa.
Hasil Pekerjaan Proyek Pengaspalan Peningkatan Jalan Damai Gampong Baroe
Dit-Samapta Polda Aceh, Kembali Bagi Sembako Dalam Kegiatan “Jum’at Berkah”
Waka Polda Aceh, Hadiri Peringatan Maulid Raya Dan Peringatan 20 Tahun Tsunami Aceh
Menag Sindir Rektor Doyan Dinas Ke Luar Kota Jadi Pendengar Dan Tidur : YARA Langsa Periksa SPPD Rektor IAIN Langsa
Sat-Gas-Sus Pencegahan Korupsi Polri Gencarkan Sosialisasi Antikorupsi Di Daerah-Daerah
POLU Melalui Membuka Klinik Terbesar Korea Selatan, Oracle Dermatology Korea Di Indonesia

Berita Terkait

Minggu, 17 November 2024 - 00:39 WIB

SAPA “Fauzan Adami”, Menyampaikan Keprihatinannya Terhadap Fenomena Keterlibatan Oknum PNS.

Minggu, 17 November 2024 - 00:38 WIB

Dugaan Sistem Management Rumah Sakit Umum PT Cut Mutia Medica Nusantara Regional 1 Langsa.

Minggu, 17 November 2024 - 00:37 WIB

Hasil Pekerjaan Proyek Pengaspalan Peningkatan Jalan Damai Gampong Baroe

Minggu, 17 November 2024 - 00:36 WIB

Dit-Samapta Polda Aceh, Kembali Bagi Sembako Dalam Kegiatan “Jum’at Berkah”

Minggu, 17 November 2024 - 00:35 WIB

Waka Polda Aceh, Hadiri Peringatan Maulid Raya Dan Peringatan 20 Tahun Tsunami Aceh

Berita Terbaru