PUTUSSIBAU I Detikkasus.com -, Dalam upaya peningkatan Pelayanan Kesehatan dan Pola Pendidikan, Penjabat Gubernur Kalimantan Barat, dr. Harisson, M.Kes. bersama Istri, Windy Prihastari, S.STP., M.Si., didampingi Kepala Perangkat Daerah terkait di lingkungan Pemerintah Provinsi Kalimantan Barat dalam kunjungan kerjanya di Kabupaten Kapuas Hulu menyempatkan diri untuk turun langsung meninjau Puskesmas Putussibau Utara dan Sekolah Menengah Atas (SMA) 1 Putussibau Kalbar, Kamis (12/10/2023).
Dalam kesempatan tersebut, Penjabat Gubernur Kalimantan Barat, dr. Harisson, M.Kes. mengatakan bahwa dalam peningkatan Indeks Pembangunan Manusia (IPM) di Provinsi Kalimantan Barat, pentong adanya korelasi antara kesehatan dan pendidikan.
“Kita (Pemprov Kalbar) harus memperbanyak jumlah sekolah dalam rangka mempermudah akses. Itu yang harus kita lakukan guna meningkatkan mutu Pendidikan kita. Namun, pendidikan akan berjalan baik, apabila kesehatan masyarakatnya juga baik. Termasuk peduli akan gizi anak sejak dini, ini penting untuk pertumbuhan anak dan nutrisi tumbuh kembangnya,” ungkap Harisson.
Seperti kita ketahui, Wilayah Provinsi Kalimantan Barat merupakan wilayah yang berbatasan langsung dengan negara luar atau negara Malaysia dan dengan adanya pendidikan di kawasan wilayah perbatasan.
“Pada Tahun 2023 ini akan di bangun Sekolah di daerah Puring Kencana dan seberuang kemudian yang direhab di embaloh hulu. Jadi memang kita tentunya tetap perhatikan juga daerah-daerah perbatasan baik dari pendidikan maupun kesehatannya,” timpalnya.
(Hadysa Prana)
Sumber : Adpim Prov Kalbar