Pj Bupati Mahyuzar Buka Sekolah SAMARA untuk Catin Dan Pasangan Muda

Rabu, 17 Juli 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Aceh |Detikkasus.com -Penjabat Bupati Aceh Utara Dr Mahyuzar, MSi, membuka kegiatan sekolah samara (Sakinah Mawaddah Warahmah), bertempat di aula pendopo bupati rabu 17 juli 2024. 

Kegiatan itu diinisiasi oleh Pemerintah Aceh melalui TP – PKK Provinsi Aceh, dimaksudkan untuk memberikan edukasi bagi calon pengantin maupun pasangan muda untuk membina rumah tangga yang bahagia, sakinah mawaddah warahmah 

Pj Bupati Mahyuzar dalam sambutannya antara lain mengatakan latar belakang terbentuknya Sekolah Samara dikarenakan tingginya angka perceraian, perselingkuhan, kekerasan dalam rumah tangga, juga efek game online, judi online dan untuk meningkatkan derajat kesehatan keluarga di Aceh. 

Baca Juga:  SOSIALISASI PENYALAHGUNAAN NARKOBA, KANIT BINMAS : AYO PERANGI BERSAMA

Dimana kita lihat para pengantin di Indonesia, khususnya di Aceh, banyak yang belum mampu membentuk keluarga yang Samara. “Di sinilah peran Kemenag dan Dinas Kesehatan untuk membimbing para calon pengantin. Baik dari segi kesehatan maupun kesiapan mental yang akan dihadapi para pengantin,” ujar Mahyuzar.

Tambah Mahyuzar, kita tahu pada masa sekarang banyak calon pengantin yang belum siap untuk berumah tangga. Baik, dari segi piskologis maupun kesehatan. “Banyak pengantin setelah menikah, baru 6 bulan sudah berpisah. Baru satu tahun sudah berpisah. Maka dari itu penting bagi calon pengantin untuk sehat, baik jasmani maupun rohani.” 

Baca Juga:  Kepulauan Nias Dan Makna Kehadiran Menteri Kelautan & Perikanan RI Dalam Acara PMNB-Indonesia"

Kesiapan psikologis merupakan keseluruhan kondisi seseorang yang membuatnya siap untuk respon sesuatu yang berhubungan dengan batin dan karakter seseorang. Karena sesudah menikah suami-istri harus menerima kekurangan dan kelebihan dalam rumah tangga.

Maka dari itu, Pemerintah Aceh membuat acara seminar sekolah Samara. Kegiatan itu bertujuan untuk mengedukasi, agar generasi muda memahami bagaimana cara menghadapi masalah, baik sebelum jadi calon pengantin, maupun setelah menikah. 

Karena banyak sekali keluarga setelah menikah tidak mampu menghadapi masalah. Baik masalah dalam keluarga, maupun hal-hal lain sebagainya. Karena setelah menikah pasangan harus tahu tujuan pernikahan agar pasangan bisa saling melengkapi. Pasangan juga harus tahu hak dan kewajiban.

Baca Juga:  PKB Kota Batu Siap Jadi Kontestan Pemilu 2019.

“Setelah berkeluarga setiap pasangan harus menerima perbedaan antara suami dan istri. Pentingnya komunikasi yang baik antara pasangan,” ujar Nursan Junita, dosen psikologis UNIMAL yang tampil sebagai narasumber.

 Acara tersebut turut dihadiri Ny. Awirdalina yang juga Pj. Ketua TP PKK Kabupaten Aceh Utara, Ny. Ainal Mardhiah, S.Sos. Pj TP PKK Kota Lhokseumawe. Perwakilan Dari TP PKK  Provinsi Aceh, Perwakilan Kemenag Aceh Utara, Perwakilan Kemenag Kota Lhokseumawe. Pengurus TP PKK Aceh Utara.

(Abel Pasai)

Berita Terkait

Kunjungan Kapal Selam B-588 Ufa, TNI AL: Ingat Sejarah Pembangunan Armada Laut RI 
Polsek Banda Sakti, Gelar Patroli Ciptakan Keamanan Dan Antisipasi Guan-Tib-Mas
Dugaan Satu Unit Mobil Avanza Warna Hitam, Sulapkan Minyak Jenis Pertalite Saat Pengisian BBM Di Galon SPBU Alur Dua Timbang Langsa.
Terkait Diduga Proyek Pekerjaan Pengerasan Badan Jalan Kampong Desa Kaloy Pulau 3, Menuju Pantai Rekreasi
Polda Aceh, Dukung Peningkatan Pengelolaan Taman Nasional Gunung Leuser.
PJU Polda Aceh, Hadiri Forum Belajar Bersama Secara Virtual, Dalam Rangka Rekrutmen Bakom-Sus Polri
Polda Metro Jaya, Berhasil Gagalkan Peredaran 207 Kg Sabu Dan 90.000 Butir Ekstasi Jaringan Internasional
Proyek Tembok Penahan Tanah TPT Di Kampung Cayur RT 04/01 Desa Rancailat Diduga Jadi Ajang Korupsi Dan Abaikan UU KIP

Berita Terkait

Kamis, 7 November 2024 - 07:01 WIB

Kunjungan Kapal Selam B-588 Ufa, TNI AL: Ingat Sejarah Pembangunan Armada Laut RI 

Kamis, 7 November 2024 - 07:00 WIB

Polsek Banda Sakti, Gelar Patroli Ciptakan Keamanan Dan Antisipasi Guan-Tib-Mas

Kamis, 7 November 2024 - 07:00 WIB

Dugaan Satu Unit Mobil Avanza Warna Hitam, Sulapkan Minyak Jenis Pertalite Saat Pengisian BBM Di Galon SPBU Alur Dua Timbang Langsa.

Kamis, 7 November 2024 - 06:59 WIB

Terkait Diduga Proyek Pekerjaan Pengerasan Badan Jalan Kampong Desa Kaloy Pulau 3, Menuju Pantai Rekreasi

Kamis, 7 November 2024 - 06:58 WIB

Polda Aceh, Dukung Peningkatan Pengelolaan Taman Nasional Gunung Leuser.

Berita Terbaru