PONTIANAK I Detikkasus.com -, Dalam rangka memperingati Hari Ibu ke-95 Tahun 2023 yang diselenggarakan TP-PKK Kota Pontianak, Penjabat (Pj) Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK) Provinsi Kalbar, Ny. Windy Prihastari Harisson, S.STP., M.Si., menghadiri agenda tersebut dengan mengenakan pakaian kebaya di Aula Rumah Dinas Walikota Pontianak Kalimantan Barat, Rabu (20/12/2023).
Pj. Ketua TP-PKK Kalbar mengungkapkan bahwa Peringatan Hari Ibu ini harus menjadi Inspirasi bagi kaum perempuan serta berkontribusi dalam hal pembangunan khususnya Provinsi Kalbar.
“Kita tadi lihat karya-karya dari Ibu Ketua TP-PKK Kota Pontianak yang sangat membanggakan untuk Kota Pontianak, dan itu bisa menjadi contoh untuk perempuan dan ibu-ibu yang lainnya,” ucap Windy.
Dirinya mengungkapkan bahwa peran perempuan sangat besar, mereka (ibu) adalah aktor sebagai pendidik utama dan pendidik pertama.
“Makanya kita selalu memberikan pendidikan untuk anak-anak perempuan kita, karena kelak nanti dia akan menjadi seorang ibu dari sektor ekonomi tentunya, sebagai penggerak ekonomi dan bagaimana menciptakan lapangan kerja untuk meningkatkan ekonomi tersebut,” ungkap Pj. Ketua TP-PKK Kalbar.
Tak lupa dirinya mengapresiasi langkah TP-PKK Kota Pontianak dalam menurunkan angka stunting di Kota Pontianak.
“Seperti Ibu Ketua TP-PKK Kota Pontianak mampu untuk memberikan pendidikan untuk anak-anak perempuan, dengan penurunan angka stunting di Kota Pontianak tentunya pada tahun lalu dan itu tidak mudah melakukannya, pasti dengan kerja keras dan kolaborasi,” tutupnya.
Di tempat yang sama Ketua TP-PKK Kota Pontianak, Yanieta Arbiastutie, yang bertindak sebagai Inspektur Upacara dalam agenda tersebut mengatakan bahwa Peringatan Hari Ibu mempunyai tujuan yakni mendorong semua pemangku kepentingan dan masyarakat luas untuk memberikan perhatian akan pentingnya eksistensi perempuan dalam berbagai sektor pembangunan.
“Peringatan Hari Ibu ini juga menjadi tonggak gerakan perempuan Indonesia khususnya perempuan Kota Pontianak untuk berkontribusi aktif menjadi perempuan peduli dan memberikan nilai inspiratif untuk mengisi pembangunan dalam memajukan bangsa dan mewujudkan pembangunan yang berkeadilan serta berkesetaraan gender,” katanya.
Dirinya juga mengatakan bahwa kepedulian perempuan dapat berkontribusi pada pembangunan masyarakat, negara dan bangsa.
“Peran perempuan dalam masyarakat yang peduli masyarakat terhadap isu-isu sosial, mendorong perempuan untuk lebih aktif terlibat dalam tindakan kemanusiaan dan kepeduliannya terhadap lingkungan memotivasi lebih banyak perempuan Untuk menjadi relawan,” katanya lagi.
Yanieta juga mengakui masih ada ketimpangan antara perempuan dan laki-laki dalam tingkat kesejahteraan, dimana kekerasan terhadap perempuan masih terus terjadi.
“Kaum perempuan masih harus bekerja keras untuk menyuarakan hak-haknya. Untuk itu kami kaum perempuan tidak bisa bekerja sendiri, kami perlu dukungan dari pemerintah, dunia usaha dan masyarakat luas untuk mengeluarkan regulasi tentang hak-hak perempuan,” jelasnya sembari menutup amanatnya.
Agenda ini juga dirangkaikan dengan perpisahan Ketua TP-PKK Pontianak kepada seluruh jajaran TP-PKK Pontianak. Dimana, masa akhir jabatan Walikota Pontianak dan Wakil Walikota Pontianak bersamaan dengan jabatan Ketua TP-PKK Pontianak yang akan berakhir pada tanggal 23 Desember 2023 ini.
(A@ Hady)
Sumber : Adpim Prov Kalbar