Pemkab Bojonegoro dan Bulog Terus Bersinergi Pastikan Harga Beras Sesuai HET

Sabtu, 9 September 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bojonegoro | Detikkasus.com – Pemkab Bojonegoro dan Perum Bulog terus meningkatkan sinergi untuk menjaga harga beras di masyarakat. Salah satu langkahnya, adalah memastikan penjualan beras Stabilisasi Pasokan Harga Pangan (SPHP) tidak melebihi Harga Eceran Tertinggi (HET) yang ditetapkan. Untuk HET beras SPHP per Jumat (1/9/2023) adalah Rp 10.900 per kilogram.

“Kenaikan harga beras yang terlalu tinggi dapat memberikan dampak serius pada kehidupan sehari-hari masyarakat, terutama mereka yang kurang mampu. Oleh karena itu, kami terus berupaya memastikan beras SPHP tersedia di pasaran dan tidak melebihi HET yang ditentukan,” ujar Nafi’atin Ni’mah, Analis Kebijakan Ahli Muda Pada Bagian Perekonomian dan SDA Kabupaten Bojonegoro saat dikonfirmasi Kamis (7/9/2023).

Baca Juga:  Pemda Kampar Kirim Bantuan Sembako Dan Pakaian Layak Pakai Untuk Korban Palu

Langkah ini diambil untuk memastikan bahwa beras yang menjadi kebutuhan pokok masyarakat tetap terjangkau harganya. Sehingga tidak memberatkan ekonomi rumah tangga. Upaya ini juga sejalan dengan komitmen Pemkab Bojonegoro untuk meningkatkan kualitas hidup masyarakat.

Perum Bulog Bojonegoro juga telah melakukan peningkatan signifikan dalam kualitas beras SPHP yang disediakan. Tujuannya untuk memberi beras yang lebih berkualitas, agar dapat meningkatkan kesejahteraan.

“Kami komitmen menyediakan beras berkualitas tinggi kepada masyarakat Bojonegoro. Dalam beberapa tahun terakhir, kami telah meningkatkan kontrol kualitas dan proses pengemasan beras kami. Hal ini dilakukan agar masyarakat mendapatkan beras yang lebih baik dan bernutrisi,” ungkap Sugeng Hardono, Pimpinan Cabang Bulog Bojonegoro.

Baca Juga:  DPRKP Pontianak Rayakan Hapernas 2023 bersama Warga Rusunawa

Dalam upaya memastikan ketersediaan beras SPHP dengan harga yang sesuai, Pemkab Bojonegoro dan Perum Bulog juga mengingatkan masyarakat untuk mematuhi aturan yang berlaku. Masyarakat dilarang menukarkan, memperjualbelikan secara bebas, atau mengoplos beras SPHP yang berasal dari Perum Bulog. Agar beras SPHP tetap tersedia bagi mereka yang membutuhkan dengan harga yang wajar sesuai dengan HET yang telah ditetapkan.

Selain itu, bagi masyarakat yang membutuhkan beras SPHP dan bahan pokok lainnya dengan harga terjangkau, dapat datang ke Rumah Pangan Kita (RPK) yang berada di depan kantor Bulog, Jalan Pattimura No.36 A Bojonegoro pada pukul 08.00 WIB hingga pukul 15.00 WIB.

Baca Juga:  Paripurna DPDR Tulungagung Penyerahan Rekomendasi LKPJ Akhir Tahun Anggaran 2020

Perum Bulog, lanjut dia, terus bekerja keras dalam upaya memperluas jaringan pengecer dan pasar guna memastikan bahwa masyarakat memiliki akses yang lebih mudah untuk memperoleh beras dengan harga terjangkau. Selain itu, juga telah dipastikan bahwa stok beras yang tersedia cukup.

Pemkab Bojonegoro dan Perum Bulog berkomitmen untuk terus mengajak masyarakat agar tetap berbelanja secara bijak dan cerdas dalam menghadapi tantangan ekonomi saat ini.
(Andri)

Berita Terkait

Kunker Danrem 081 DSJ Kolonel Inf Rama Pratam ke Kodim 0808 Blitar
Ibu Ning Wahyu Melantik Agus Subiyakto Sebagai Ketua DPK APINDO Kota Cirebon Detikkasus
Ibu Ning Wahyu Melantik Agus Subiakto Sebagai Ketua DPK APINDO Kota Cirebon
Polsek Talun Kembalikan Santri Al Bahjah Yang meninggalkan pondok tanpa ijin ke Ponpes
Bersama Warga Pakunden, Koptu Slamet Prasetyo Kerja Bakti Bersihkan Kali Miri
Gebyar Festival anak indonesia sekabupaten cirebon
Pelantikan Pengurus Baru APPSI Cirebon: Menyongsong Era Baru Untuk Pemberdayaan Pedagang Pasar
Seminar Kebangsaan Muhammadiyah: Implementasi Pancasila sebagai Darul al-‘Ahdi Wasy Syahadah

Berita Terkait

Rabu, 7 Agustus 2024 - 18:14 WIB

Kunker Danrem 081 DSJ Kolonel Inf Rama Pratam ke Kodim 0808 Blitar

Jumat, 2 Agustus 2024 - 14:48 WIB

Ibu Ning Wahyu Melantik Agus Subiyakto Sebagai Ketua DPK APINDO Kota Cirebon Detikkasus

Jumat, 2 Agustus 2024 - 13:42 WIB

Ibu Ning Wahyu Melantik Agus Subiakto Sebagai Ketua DPK APINDO Kota Cirebon

Kamis, 1 Agustus 2024 - 11:05 WIB

Polsek Talun Kembalikan Santri Al Bahjah Yang meninggalkan pondok tanpa ijin ke Ponpes

Rabu, 31 Juli 2024 - 18:11 WIB

Bersama Warga Pakunden, Koptu Slamet Prasetyo Kerja Bakti Bersihkan Kali Miri

Berita Terbaru

Berita Terkini

Sujadi Saddat Mangkir Lagi dari Panggilan Ke Dua Bawaslu

Kamis, 7 Nov 2024 - 22:04 WIB