Menjaga Kamtibmas Kondusif Bhabinkamtibmas Melaksanakan Tatap Muka dengan Kelian Desa Pekraman Yeh Sanih

Polda Bali – Polres Buleleng, detikkasus.com – demi terciptanya situasi kamtibmas yang aman dan kondusif pada hari Selasa tanggal 4 Desember 2018, pukul 07.45 wita, Bhabinkamtibmas Desa Bukti Polsek Kubutambahan Jajaran Polres Buleleng Aiptu Wayan Suastika melaksanakan tatap muka dengan Kelian Desa Pekraman Yeh Sanih dan Krama/Warga masyarakat Banjar Dinas Sanih, Desa Bukti.

Dalam kegiatan tatap muka tersebut Bhabinkamtibmas Desa Bukti menyampaikan pesan – pesan kamtibmas dan mengajak seluruh kerama/ warga masyarakat yang ikut ke Kantor Bupati untuk menyampaikan aspirasi mengenai tanah yang ada di sebelah timur Kolam Renang Yeh Sanih, agar ikut bersama bersama – sama turut berpartisipasi untuk menciptakan kamtibmas yang kondusif dan jangan melakukan tindakan tindakan yang melanggar hukum atau anarkiis.

Baca Juga:  Bhabinkamtibmas Himbau Remaja Hindari Minuman Keras Dan Narkoba

Dengan diadakannya tatap muka untuk kedekatan Bhabinkamtibmas dengan warganya sangat intens dan saling memberikan informasi tentang perkembangan situasi kamtibmas di Desa Bukti selain itu juga sebagai tempat untuk menjalin kemitraan dan komunikasi yang baik demi terciptanya situasi yang Kondusif

Baca Juga:  Antisipasi Malam Minggu Polsek Kubutambahan Melaksanakan Razia Kendaraan Malam Mencegah Gangguan Kamtibmas

Kegiatan tatap muka berakhir pukul 08.45 wita, dapat berjalan dengan aman dan kondusif.

Selanjutnya kelian Desa pekraman yeh Sanih dan kerame/ warga Masyarakat Banjar Dinas Sanih kurang lebih 20 orang langsung berangkat ke Kantor Bupati dengan mempergunakan 5 kendaraan roda 4 pada pukul 09.00 wita.

Baca Juga:  Satuan Sabhara Polres Buleleng melaksanakan Jaga Mako.

Saat di konfirmasi Kapolsek Kubutambahan AKP Made Mustiada.SH, menyampaikan tatap muka yang dilaksanakan oleh Bhabinkamtibmas untuk memberikan pemahaman kepada warga yang akan menyampaikan aspirasinya ke Kantor Bupati Buleleng agar tidak anarkis dan tidak menentang hukum yang berlaku, sehingga situasi Desa Bukti tetap aman, damai dan sejuk”,demikian ucap Kapolsek.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *