Polda Bali – Polres Buleleng, detikkasus.com – Dalam rangka antisipasi gangguan Kamtibmas dan menciptakan situasi yang kondusif. Polsek Tejakula jajaran dari Polres Buleleng, pada hari Kamis tanggal 15 Nopember 2018 Pukul 22.00 Wita Pawas Polsek Tejakula jajaran dari Polres Buleleng Iptu Nyoman Sumanada dan Anggota melaksanakan Patroli dialogis menyasar Mini Market di Desa Sembiran, Kecamatan Tejakula, Kabupaten Buleleng.
Kegiatan tersebut dilaksanakan bertujuan untuk memeberikan rasa aman dan mengantisipasi kerawanan pelanggaran dan kejahatan seperti peredaran uang palsu dan pencurian kendaraan bermotor serta tindak pidana penipuan.
Dalam kesempatan tersebut
Pawas Polsek Tejakula tidak lupa memeberikan pesan Kamtibmas kepada pemilik dan menyarankan kepada agar tetap memantau CCTV yang ada dan melaporkan segera apabila ada hal hal yang mencurigakan.
Pegawai mini market sangat berterimakasi atas kedatangan dan kehadiran Petugas Kepolsian sehingga dapat memberikan rasa aman mengingat pengunjung yang cukup ramai, kegiatan berjalan dalam keadaan aman dan kondusif.
Saat dikonfirmasi Kapolsek Tejakula AKP I Wayann Sartika, SH menjelaskan “Menyasar Mini Market sebagai antisipasi tindak pidana penipuan dan pencurian serta menciptakan rasa aman kepada masyarakat yang sedang melaksanakan aktifitas di hari Raya Kuningan”, pungkas Kapolsek AKP I Wayan Sartika, SH. (TAM)