Indonesia, Propinsi jatim, kabupaten Tuban detikkasus.com – Tugas untuk memberikan perlindungan, pengayoman dan pelayanan kepada masyarakat tampaknya benar-benar di implementasikan oleh Anggota Kepolisian Sektor Rengel Polres Tuban.
Seperti yang dilakukan oleh Aiptu Sunar dan Brigadir Aris, ketika melaksanakan patroli, petugas Polsek Rengel tersebut menjumpai 2 (Dua) orang perempuan paruh baya. Sabtu (21/10/2017).
Di bawah cuaca yang cukup terik pada pagi menjelang siang itu, mereka terlihat menggendong seonggok jerami dengan kain selendang di punggungnya, menyusuri jalan yang menanjak di Kawasan Pasar Rengel.
Seakan tak kuasa melihat mereka yang tampak kelelahan, petugas kemudian menghampirinya, dengan mengedepankan sisi humanis menawarkan bantuan untuk mengantarkan pulang ke rumah. Setelah menaikkan tumpukan jerami ke bak kendaraan patroli 801, petugas mempersilakan ibu-ibu tersebut ke dalam mobil.
Didalam kendaraan, orang yang diketahui bernama Sugiyem dan Eni itu berkata bahwa mereka usai mencari jerami di Desa Sumberejo Kecamatan Rengel, sedangkan mereka hidup bertetangga dan tinggal di Dusun Jaten Cilik Desa Rengel. Jarak cukup jauh harus ditempuh untuk sekedar mencari pakan ternak yang merupakan harta milik mereka.
Kendaraan patroli pun perlahan melaju hingga akhirnya sampai di depan rumah. Setelah berhenti, petugas lalu membantu menurunkan jerami yang ada di bagian belakang bak kendaraan. Dan tumpangan yang diberikan oleh petugas, disambut dengan senyum dan ucapan terima kasih oleh ibu-ibu tersebut. ( her & humas sekrengel )