Lambat Tangani Sengketa Tanah, Peran BPN Pringsewu Mandul

PRINGSEWU, Detikkasus.com – Sengketa batas tanah milik pemerintah daerah kabupaten Pringsewu dengan warga pekon Yogyakarta kecamatan Gadingrejo masih belum jelas penyelesaiannya setelah diadakan pengukuran ulang beberapa waktu lalu.

“Masih belum jelas dan lambannya kinerja Badan Pertanahan Nasional Pringsewu menimbulkan dugaan tidak transparannya kerja BPN,” ucap Bambang Hartono selaku kuasa yang ditunjuk warga dalam penyelesaian sengketa tanah tersebut, Selasa (12/04/2022).

Baca Juga:  Tembak Tukang Bangunan, Kelompok Teroris OPM Kembali Bunuh Warga Sipil

Bambang Hartono, ketua Forum Komunikasi Wartawan Kabupaten Pringsewu (FKWKP) yang mendapat mandat dari warga yang tanahnya diklaim kedalam sertifikat Dinas Pertanian kabupaten Pringsewu menjelaskan setelah dilakukan pengukuran ulang sampai hari ini masih belum ada keterangan resmi dari pihak BPN.

Baca Juga:  Polisi Berhasil Ungkap Kasus Pengeroyokan di Jombang, Dua Terduga Pelaku Berhasil Diamankan

“Dalam pengukuran ulang sudah jelas batas-batas tanah yang ada, mana tanah masyarakat dan mana tanah milik pemerintah daerah kabupaten Pringsewu namun sangat disayangkan masih belum ada penjelasan resmi dari pihak terkait,” ungkapnya.

Baca Juga:  Sat Narkoba Polres Pringsewu Kembali Ringkus Dua Pelaku Penyalahguna Narkotika Jenis Sabu

Sementara kasi Pengukuran Badan Pertanahan Nasional (BPN) Kabupaten Pringsewu, Mariana saat dikonfirmasi via telepon sellulernya masih terus mengelak untuk memberi penjelasan.

“Masih menunggu petunjuk dari kepala kantor yang sedang berkoordinasi dengan instansi terkait,” kilahnya. (Iyan)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *