Banda Aceh |Detikkasus.com -Kapolda aceh Irjen Ahmad haydar bersama waka polda Brigjen Syamsul Bahri mengikuti rapat yang dipimpin kapolri jenderal listyo sigit prabowo secara virtual di ruang vidcon polda aceh selasa, 2 mei 2023.
Dalam rapat tersebut, kapolri menyampaikan bahan anev dan keberhasilan pengamanan ibadah Ramadan hingga mudik lebaran serta keberhasilan kegiatan pemolisian lainnya yang tercapai berkat pelaksanaan program Quick wins presisi 2023.
Kapolri juga berharap, ke depan berbagai tantangan harus dapat diselesaikan dengan baik, terus perkuat soliditas internal sehingga tingkat kepercayaan publik dapat berada pada angka tertinggi.
Selain itu, kapolri juga mengapresiasi atas peningkatan angka kepercayaan publik dan menjadi pemacu semangat untuk berbuat lebih baik lagi dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat.
“Kepercayaan terhadap polri berbanding lurus dengan kinerja kepolisian yang dapat dirasakan langsung oleh masyarakat. Beberapa kualitas layanan harus ditingkatkan, seperti SIM dan layanan disablitas,”kata mapolri, dalam anev tersebut.
Terakhir, kapolri menekankan jajaran untuk memperkuat soliditas dan sinergisitas TNI-Polri dengan menghindari berperilaku tidak penting yang dapt memicu gesekan.
Di samping itu, kapolda aceh Irjen Ahmad Haydar, dalam kesempatannya ke jajaran menyampaikan, menjelang masuknya musim panas atau kemarau agar para kapolres mewaspadai terjadinya karhutla.
Iya juga meminta agar para kapolres di jajaran menyebarkan spanduk bahaya karhutla, supaya masyarakat tidak melakukan
pembakaran hutan dan lahan.
“Ini memasuki musim kemarau. Oleh karena itu waspadai karhutla dan imbau masyarakat untuk tidak membuka lahan dengan membakar hutan,” kata Ahmad haydar.
(Pasukan Ghiob/Bid.Humas Polda Aceh)