Istri Wakapolri Puji Keindahan Banyuwangi | Reporter Detikkasus Jawa-Bali. Teddy.SH.

BANYUWANGI, Detikkasus.com – Sabtu, 12/08/2017, Istri Wakil Kepala Kepolisian Republik Indonesia, Mulyani Syafruddin memberikan pujiannya saat berkunjung ke Banyuwangi, Kamis (11/8). Mulyani mengaku terkesan dengan keindahan Banyuwangi.

“Ini pertama kalinya saya berkunjung ke Banyuwangi. Selama ini hanya dengar saja tentang bluefire, tentang tari-tariannya dan destinasi wisata lainnya. Ternyata setelah datang sendiri kemari, Banyuwangi memang indah,” kata Mulyani, saat diterima Bupati Banyuwangi Abdullah Azwar Anas di pendapa Kabupaten Banyuwangi.

Karena keterbatasan waktunya, Mulyani belum sempat melihat keindahan bluefire di Kawah Ijen. Namun melihat pendapa Sabha Swagata Blambangan yang menerapkan green architecture dan desainnya yang unik membuatnya betah berlama-lama. “saya nggak nyangka Banyuwangi sebagus ini. Lain kali saya harus lebih lama stay di sini untuk mengeksplore Banyuwangi. Terima kasih kepada ibu Kapolda yang mengajak saya mampir ke Banyuwangi. Ini recommended untuk dikunjungi,” tuturnya.

Baca Juga:  Pengemudi Di semarang Ditikam Gara-Gara Cekcok di Jalan

Mulyani tak datang sendiri. Selain ditemani istri Kapolda Jawa Timur, Lita Machfud Arifin, turut pula dalam rombongan istri Kapolres Mojokerto, Situbondo dan Pasuruan. Selain disuguhi tarian, Mulyani juga dijamu makanan khas Banyuwangi seperti rujak soto dan uyah asem. Mulyani juga sempat merasakan segarnya membasuh muka dengan air dari sumur Sri Tanjung yang diyakini membuat awet muda.

Baca Juga:  Selalu Bersinergi Dengan Pecalang Amankan Kegiatan Masyarakat Di Desa Binaan

Sebelum ke pendapa, pagi harinya Mulyani juga sempat menikmati sarapan pagi di Pantai Solong . Juga melihat-lihat Lounge Pelayanan Publik di areal Kantor Pemerintah Kabupaten Banyuwangi. Mulyani bersama rombongan juga dijadwalkan menikmati kopi Banyuwangi di Sanggar Genjah Arum Kemiren.

Baca Juga:  Kapolrestabes Kombes Pol Jhonny Eddison Isir memàparkan Kasus pencurian dengan kekerasan

Kedatangan Mulyani ini mendapat sambutan hangat dari Bupati Anas. Selain menceritakan bagaimana Banyuwangi di masa lalu yang dikenal sebagai kota santet bertransformasi menjadi kota wisata yang nyaman untuk dikunjungi.

“Untuk mewujudkan ini, pemkab bersama rakyat bahu-membahu. Sehingga image buruk di masa lalu berganti dengan hal-hal baik yang akan didapati siapa pun yang datang kemari,” kata Anas sambil menceritakan berbagai capaian program yang dibuat Pemkab Banyuwangi. Mulai dari bandara, infrastruktur jalan, Banyuwangi Festival hingga progress pembangunan lainnya ( TED).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *