Kaur l Detikkasus.com – Unit pelaksana teknis pdam Dinas pekerjaan umum dan penataan ruang kekurangan tenaga dan kendaraan oprasional.Kepala UPTD PDAM mengatakan tenaga UPTD terdiri dari Tiga ASN dan yang lain tenaga Honorer
Kepada wartawan Kepala UPTD PDAM Dwi mengatakan,kendaraan oprasional untuk pemeliharaan dan perawatan jaringan perpipaan tidak ada dan tenaga kerja juga sangat minim dan Dua ASN yang ada saat ini tidak lama lagi akan pensiun kata Dwi Selasa 31/5/2022
Meskipun dengan berbagai macam kekurangan dan kelemahan uptd pdam insya allah bisa mencapai target pendapatan 185 Juta setahun,kami oftimis dan insya allah dengan perjuangan dan kerja keras bisa melebihi target imbuh Dwi
Teknis yang kita terapkan adalah memasang stiker atau kontak person pengaduan pelanggan,tujuan nya adalah untuk menyampaikan keluhan dan gangguan yang terjadi di lapangan terutama di rumah konsumen,selain itu kita pegawai kompak turun bersama – sama ke lapangan untuk menagih jasa pelanggan yang menggunakan air pdam dan alhamdulillah berhasil
Teknisi uptd pdam Rofinnur menambahkan,sebagai pelayan masyarakat kami sangat berharap kepada atasan untuk lebih memperhatikan sarana dan prasarana seperti sambungan pipa lurus sambungan pipa T dan sambungan pipa L serta doble jointing terutama untuk pipa yang berukuran 150 sampai dengan ukuran 250 Inc sehingga nantinya jika terjadi gangguan bisa segera diperbaiki
Kemudian lanjut Rofinnur,selain sambungan perpipaan uptd pdam saat ini tidak ada kendaraan oprasional,jika terjadi gangguan atau kerusakan yang perlu diganti,kami merasa kesulitan dan harus berusaha pinjam sana sini untuk membawa pipa dan peralatan yang lain,oleh karna itu kami berharap uptd pdam sebagai pelayan masyarakat Kaur dan betul – betul beban tugas APBD lebih di prioritaskan Demikian Rofin. (Reza)