Detikkasus.com | Sidoarjo – Pada hari Senin Tanggal 08 April 2019 pukul 08.30 wib Danramil 17/Gedangan ( Kapten Inf Hendro S SH ) bersama Camat Gedangan ( Drs. Agus Sudjoko ) , Mantri Tani (ibu Prella ), PPL, Kepala Desa Semambung ( Windy SPd ) dan Anggota Koramil 17/Gedangan melaksanakan pendampingan panen padi dan ubinan di beberapa Anggota Poktan Sri Rejeki Desa Semambung Kecamatan Gedangan kabupaten Sidoarjo.
Dan Kegiatan ubinan dilaksanakan di 3 titik Anggota Poktan Sri Rejeki diantaranya yaitu di lahan milik Sutiyono dengan hasil 7.4 Ton/Ha dengan hasil produksi tersebut para petani mengalami peningkatan dari hasil Produksi sebelumnya
Dalam kesempatan tersebut Danramil 17/Gedangan, Camat Gedangan maupun Mantri Tani mengajak dan menghimbau kepada para petani khususnya yang ada di Poktan Sri Rejeki Desa Semambung Kecamatan Gedangan untuk nantinya menjual hasil produksi padinya ke Bulog karena dengan menjual sebagian hasil produksi padinya ke Bulog berarti turut serta dalam pembangunan guna menciptakan dan meningkatkan Swasempada Pangan yang ada di Negara Kesatuan Republik Indonesia selain itu juga mengajak dan menghimbau kepada para petani untuk menyiapkan lahan padinya untuk diolah dan ditanami Tanaman padi kembali dengan memanfaatkan cuaca hujan dan sumber air irigasi yang ada di Desa Semambung Kecamatan Gedangan Dan ditambahkan ucapan darin Danramil 17 Gedangan Kaften lnf Hendo S SH menyampaikan untuk meningkatkan hasil panen padi di wilaya Kecamatan Gedangan panen padi Dan Ubinan ini betuk kami bersama sama sama meningkatkan ketahanan pangan dan dari awal hinga berakirnya acara tetap lancar dan aman,,” Ucap Kapten lnf Hendro S SH.(Zeey /Lyn).