Danlantamal XII Hadiri Upacara Tabur Bunga Dalam Rangka HUT Bhayangkara Ke-77

PONTIANAK I Detikkasus.com ,-,
Komandan Pangkalan Utama TNI Angkatan Laut (Danlantamal) XII Laksamana Pertama TNI Agoeng MKS., mengikuti jalannya Upacara Tabur Bunga dalam rangka HUT Bhayangkara ke-77 di Pelabuhan Sheng Hie Jl. Barito, Benua Melayu Laut Kec. Pontianak Selatan Kota Pontianak Kalimantan Barat, Selasa (27/06/2023).

Upacara Tabur Bunga tersebut merupakan salah satu rangkaian kegiatan Hari Ulang Tahun Bhayangkara ke-77 yang diperingati pada tanggal 1 Juli 2023. Kali ini tema dalam peringatan tersebut adalah “Polri Presisi Untuk Negeri, Pemilu damai menuju Indonesia maju.”

Baca Juga:  158 Narapidana Terima Remisi, Rutan Kota Agung Diserbu Pengunjung

Upacara berlangsung khidmat di Kapal Polisi Antasena 7006 yang dipimpin Komandan Kapal Komisaris Polisi Agus T. dengan mengarungi Sungai Kapuas dan berangkat dari Pelabuhan Sheng Hie hingga Mako Dirpolairud Polda Kalbar.

Baca Juga:  Masak Air Ditinggal Pergi, Sebuah Rumah di Kaligondang Ludes Terbakar

“Kegiatan tabur bunga memiliki makna untuk mengenang dan menghormati para pahlawan yang telah gugur mendahului kita. Berkat jasa para pahlawan itulah kita dapat menikmati kemerdekaan di Negara Kesatuan Republik Indonesia”, kata Danlantamal.

Baca Juga:  Pastikan Situasi Tetap Kondusip Pawas bersama anggota jaga mako Polsek Seririt Tingkatkan Patroli dan stasioner

Turut serta dalam Upacara Tabur Bunga Kapolda Kalbar Irjen Pol Pipit Rismanto, S.I.K., M.H., Dirpolairud Polda Kalbar, Kepala KSOP Kelas II Pontianak, Kepala DJBC Kalbagbar, serta para Pejabat Polda dan Bhayangkari PD Kalimantan Barat.

(Hadysa Prana)

Sumber : Dispen Lantamal XII

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *