MADIUN I detikkasus.com – Danrem 081/DSJ Kolonel Inf Masduki, S.E., M.Si. memberikan Jam Komandan kepada seluruh anggota Makorem dan Satdisjan, bertempat di Aula Jenderal Sudirman, Jl. Pahlawan No. 50 Kota Madiun, Senin (16/12/2019).
Mengawali arahannya, Danrem menghimbau supaya jangan sampai ada atau terjadi pelanggaran dalam bentuk apapun dan Laka Lalin.
Khusus untuk Laka Lalin, Danrem mengingatkan agar lebih berhati-hati dalam berkendara, apalagi di musim penghujan seperti sekarang ini.
Memasuki musim penghujan juga, Danrem memerintahkan Posko Bencana Alam yang sudah ada agar lebih diaktifkan atau difungsikan kembali, guna menyiapkan kesiapsiagaan satuan jajaran Korem 081/DSJ dalam mengatasi berbagai ancaman bencana alam yang mungkin timbul.
Selanjutnya, Danrem menghendaki agar semua latihan dapat direncanakan dan dilaksanakan dengan sebaik-baiknya, serta jangan sampai ada kerugian, khususnya personel.
Terakhir dalam arahannya, Danrem menekankan, agar sebagai Satkowil harus mampu meningkatkan dan lebih mengoptimalkan pelaksananaan Binter di tengah-tengah masyarakat.
Terkait kondusifitas di wilayah Madiun Komplek saat ini, Danrem juga mengucapkan terima kasih dan apresiasi terhadap seluruh anggota yang telah turut berupaya dan bekerja keras untuk mewujudkannya.(Arw/Anang Sastro).