Bupati Terima Kunjungan KKL Sispimmen Polri Dikreg ke 59

Detikkasus.com|Sidoarjo

12 siswa Sekolah Staf dan Pimpinan Menengah (Sespimmen) Polri bersama tiga pendampingnya lakukan KKL (Kuliah Kerja Lapangan) ke Kabupaten Sidoarjo. Para calon Kapolres yang akan disebar di seluruh Indonesia tersebut menemui Bupati Sidoarjo H. Saiful Ilah SH,M.Hum di pendopo Delta Wibawa, Selasa, (20/10).

Baca Juga:  Pihak SMPN 3 Jatiwangi, Diduga Alergi Terhadap Wartawan

Bupati Sidoarjo menyambut baik kedatangan peserta Sespimmen Polri Dikreg (Pendidikan Reguler) angkatan ke 59 tahun 2019 ini. Dikatakannya kunjungan peserta Sespimmen Polri seperti ini akan membawa manfaat yang dapat dirasakan langsung oleh masyarakat Sidoarjo. Para peserta Sespimmen Polri tersebut akan mengaplikasikan ilmunya di Kabupaten Sidoarjo.

Baca Juga:  Audit Kinerja Inspektorat Korps Marinir di Pasmar 2 Resmi Ditutup

“Pengamalan ilmu pengetahuan yang didasarkan pada kondisi dan kebutuhan masyarakat kiranya sangat tepat dan bermanfaat bagi perkembangan bangsa dimasa depan,”ucapnya.

Wakapolresta Sidoarjo AKBP M. Anggi Naulifar Siregar yang juga hadirĀ  mengatakan kedatangan peserta Sespimmen Polri untuk menyelesaikan pendidikannya. Sekitar dua sampai tiga bulan lagi study Sespimmen Polri akan selesai. Setelah itu para peserta Sespimmen Polri tersebut akan dipersiapkan menjadi Kapolres di seluruh Indonesia.Kami ucapkan terimakasih atas kesempatan para bapak-bapak ini hadir di Kabupaten Sidoarjo,”ucapnya.(sigit/sulton)

Baca Juga:  Dandim 0816/Sidoarjo Pimpin Upacara Wisuda Purna Wira Kapten Arh Bambang Suryono

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *