Bupati Tanjabbar serahkan Akta Pendirian Badan Hukum Koperasi kepada 16 Pengurus Puskesmas

Selasa, 7 November 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Tanjab Barat l Detikkasus.com – Bupati Tanjung Jabung Barat (Tanjabbar), Drs. H. Anwar Sadat, M.Ag menyerahkan Akta Pendirian Badan Hukum Koperasi kepada 16 pengurus Puskesmas di wilayah Kabupaten Tanjabbar, Selasa (07/11/23).

Kegiatan yang dilaksanakan di Tungkal Hotel, turut dihadiri Perwakilan Dinas Koperasi dan UMKM Provinsi Jambi, Inspektorat, Kadis Kesehatan Tanjabbar, Sekretaris Koperindag, Kabag Ekonomi, Kabag Prokopim, Perwakilan Puskesmas se- Tanjabbar dan Pimpinan Perbankan.

Baca Juga:  Buka Pentas PAI, Bupati Imron: Pendidikan Agama Bekal Pondasi Bagi Anak-anak

Selain menyerahkan 16 Akta Pendirian Koperasi Puskesmas, Bupati juga menyaksikan penandatanganan perjanjian kerjasama antara Dinas Kesehatan dengan Dinas Koperindag tentang pembinaan koperasi Puskesmas dalam wilayah Kabupaten Tanjabbar.

Dalam kesempatan tersebut Bupati menyampaikan, penyerahan ini sebagai bentuk pemerintah dalam pembinaan mempermudah pengelolaan ekonomi dorongan untuk rakyat melalui aktivitas usaha koperasi dan UMKM.

Baca Juga:  Bupati Ikuti Rakor Pengendalian Inflasi Daerah Secara Virtual

“Saya meyakini bahwa apabila koperasi dan UMKM ini bergerak bersama dan dikelola secara profesional maka akan menghasilkan ekosistem ekonomi yang sehat dan berkelanjutan,” tutur Bupati.

Bupati berharap koperasi dapat tumbuh menjadi lembaga yang memberikan banyak manfaat, kemudahan dalam hal perekonomian masyarakat Tanjabbar.

Sementara itu Dinas Koperasi dan UMKM Provinsi Jambi yang diwakili Hj. Emawati, SE.,MM mengapresiasi kegiatan yang digelar oleh Pemkab Tanjabbar terkait penyerahan Akta Pendirian Koperasi Puskesmas.

Baca Juga:  Bupati Tanjung Jabung Barat Gelar Pertemuan dengan Balai Pelaksanaan Jalan Nasional Jambi

“Saya mengapresiasi, dan bangga terhadap langkah yang dilakukan Pemkab Tanjabbar, luar biasa bisa melaksanakan kegiatan ini dalam waktu yang kurang lebih 2 bulan, dan ini bentuk suatu inovasi yang telah dilakukan,” ucapnya.

(BEN)

Berita Terkait

Belasan Pengurus DPC Demokrat Tanjab Barat Mengundurkan Diri
Dukung Program Asta Cita Presiden, Polresta Cirebon gelar Pembinaan Ekonomi Kreatif bagi Anak Jalanan
Nah!! Muhtar AB Sekretaris DPC Demokrat Tanjabbarat, Mundur
DPP LSM Bangaspati Angkat Bicara!!, Pemdes Rambatan Wetan resmi Dilaporkan ke Kejari Indramayu
PJ bupati Tanjab Barat selalu Dinas Luar jadi Sorotan, Ini Jawabannya 
Tiga Unsur Elemen Bersatu untuk Ormas GMPAR di Kabupaten Indramayu
Bentuk UPTD PPA, Komitmen Pemkab Cirebon Lindungi Perempuan-Anak dari Kekerasan
Seruan Pj Bupati Cirebon Saat Upacara Peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-96 Tahun 2024

Berita Terkait

Kamis, 7 November 2024 - 12:57 WIB

Belasan Pengurus DPC Demokrat Tanjab Barat Mengundurkan Diri

Kamis, 31 Oktober 2024 - 20:05 WIB

Dukung Program Asta Cita Presiden, Polresta Cirebon gelar Pembinaan Ekonomi Kreatif bagi Anak Jalanan

Rabu, 30 Oktober 2024 - 22:50 WIB

Nah!! Muhtar AB Sekretaris DPC Demokrat Tanjabbarat, Mundur

Rabu, 30 Oktober 2024 - 21:23 WIB

DPP LSM Bangaspati Angkat Bicara!!, Pemdes Rambatan Wetan resmi Dilaporkan ke Kejari Indramayu

Selasa, 29 Oktober 2024 - 19:03 WIB

PJ bupati Tanjab Barat selalu Dinas Luar jadi Sorotan, Ini Jawabannya 

Berita Terbaru

Politik dan pemerintahan

Belasan Pengurus DPC Demokrat Tanjab Barat Mengundurkan Diri

Kamis, 7 Nov 2024 - 12:57 WIB