Berkah Bulan Bhakti Katar 57 se Jatim, Produk UKM Binaan Katar Sampang Ludes, Reporter Hernandi K S.Sos M.

Minggu, 1 Oktober 2017

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Indonesia – Jawa Timur – Kabupaten Sampang, detikkasus.com – Perayaan Bulan Bhakti Karang Taruna (Katar) ke 57 tahun 2017 se Jawa Timur di Kabupaten Sampang Madura Jawa Timur berdampak kepada Usaha Kecil Menengah (UKM) binaan Katar setempat

Produk dari 10 UKM binaan Katar Kecamatan, Kelurahan dan Desa laku keras serta diminati peserta maupun pengunjung pada acara Bulan Bhakti Katar ke 57 se Jatim sabtu 30/9 di area Taman Wijaya Gor Indoor Sampang

Bahkan sebagian produk UKM berbasis mamin sempat kehabisan stok dan dua kali mendatangkan produknya

Tidak hanya itu, rombongan ketua Katar Jatim saat mengunjungi stand kerajinan dan handycraft sempat tertarik dengan produk yang di sajikan

Baca Juga:  Polres Blora, Berhasil Ungkap Kasus Pencabulan Dibawa Umur | Reporter : Z.Arifin

Berkah Perayaan Bulan Bhakti Katar ke 57 di akui oleh Ifan UKM asal Kecamatan Kedundung yang memproduksi jamur krispy

Menurut Ifan produknya laku keras bahkan hampir kehabisan stok
“Terima kasih kepada Katar Jatim yang memberi kesempatan menjadi tuan rumah, terima kasih juga kepada Katar Kabupaten maupun Kecamatan yang telah memberi ruang dan kesempatan menggelar produk kami,” ujar ifan

Ifan berharap supaya Katar Kabupaten maupun Kecamatan terus memberi kesempatan serta pembinaan yang berkelanjutan terhadap para UKM maupun kader yang menjadi pelaku usaha

Pengakuan hampir sama di sampaikan oleh Nyai Hj Waladi pemilik usaha jamu Madura Sari asal Kelurahan Dalpenang Sampang

Baca Juga:  Pengamanan Dan Pengaturan Lalu Lintas Dalam Laga Final Turnamen BolaVolly Sanggalangit Cup III

Nyai Hj Waladi mengungkapkan saat gelar produk Perayaan Bulan Bhakti Katar ke 57 se Jatim menyajikan berbagai jamu ramuan asli madura serta minuman khas rempah asli madura

Ia mengaku hasil produk berupa jamu banyak di minati peserta dan pengunjung khususnya dari luar Kabupaten Sampang, namun yang paling diminati adalah minuman rempah rempah khas madura
“Alhamdulilah mas, kalau yang minuman segar dari rempah rempah khas madura sampai dua kali mendatangkan karena kehabisan stok,” ungkapnya

Menurut Pemilik usaha jamu Madura Sari yang sudah malang melintang mengikuti pameran se antero Nusantara, para UKM di Kabupaten masih memerlukan pembinaan serta ruang dan kesempatan untuk menampilkan maupun mempromosikan hasil produknya

Baca Juga:  Akses Jalan Linau Maje Di Rehab

Ditambahkan juga bahwa event yang seperti inilah menjadi salah satu faktor penunjang pengembangan usaha

Sementara ketua Katar Kabupaten Sampang Moh Jakfar merespon positif aspirasi maupun harapan dari para UKM binaan Katar di Kecamatan, Kelurahan dan Desa
“Bagai Gayung Bersambut, karena ke depan Katar Jatim akan mengembangkan konsep Pemberdayaan ekonomi,”ucapnya

Moh Jakfar akan terus mengupayakan pengembangan usaha dari para UKM binaan Katar melalui pembinaan internal maupun memfasilitasi dengan SKPD terkait. (Her).

Berita Terkait

Tersangka Kasus Korupsi Oknum KAU Ternyata Lulus ADM Satpol PP Langsa 
Dr. Mawardi Siregar, MA: Merasa Dikudeta dan Dibunuh Karakter oleh Rektor IAIN Langsa
Komitmen Dalam Pengelolaan Lingkungan Hidup, Medco E & P Malaka Raih PROPER Predikat Biru Dari KLHK
Kasat Pol PP Berang, Karena Adanya Kibus Di Dalam Tubuh Sat-Pol PP Kota Langsa
APDESI, SAPA, Dan Mahasiswa Aceh, Bersatu Serukan Pengelolaan Gas 3 Kg Oleh BUMG.
Calon Walikota Dan Wakil Wali Kota Lhokseumawe, Serahkan Bantuan Pada Korban Kebakaran.
Kejati Aceh, Di Duga Tidak Bernyali Mengusut Temuan LHP-BPK, Terkait Indikasi Kasus Korupsi Di Pemkab Aceh Timur
Dalam Rangka Persiapan  Pil-Kada, PPK Nibong Lantik 161 KPPS 

Berita Terkait

Kamis, 7 November 2024 - 19:13 WIB

Tersangka Kasus Korupsi Oknum KAU Ternyata Lulus ADM Satpol PP Langsa 

Kamis, 7 November 2024 - 19:12 WIB

Dr. Mawardi Siregar, MA: Merasa Dikudeta dan Dibunuh Karakter oleh Rektor IAIN Langsa

Kamis, 7 November 2024 - 19:11 WIB

Komitmen Dalam Pengelolaan Lingkungan Hidup, Medco E & P Malaka Raih PROPER Predikat Biru Dari KLHK

Kamis, 7 November 2024 - 19:09 WIB

APDESI, SAPA, Dan Mahasiswa Aceh, Bersatu Serukan Pengelolaan Gas 3 Kg Oleh BUMG.

Kamis, 7 November 2024 - 19:08 WIB

Calon Walikota Dan Wakil Wali Kota Lhokseumawe, Serahkan Bantuan Pada Korban Kebakaran.

Berita Terbaru

Berita Terkini

Sujadi Saddat Mangkir Lagi dari Panggilan Ke Dua Bawaslu

Kamis, 7 Nov 2024 - 22:04 WIB