Belasan Driver Terminal Selo Aji Jalani Tes Urine Cek Narkoba

Detikkasus.com | Ponorogo – Petugas satnarkoba dan satlantas Polres Ponorogo melakukan pengecekan kesehatan para driver dan pengecekan kendaraan di terminal Selo Aji, Rabu (29/57 2019).

Kompol Indah Wahyuni,S.H.,MH Wakapolres Ponorogo yang didampingi Kasatlantas dan Kasat Narkoba Polres Ponorogo memantau langsung saat petugas melakukan pemeriksaan kesehatan dan kendaraan.

Baca Juga:  Letkol Inf Made Sandy Agusto Serahkan Jabatan Dandim Ponorogo Kepada Pejabat Baru 

Indah Wahyuni menjelaskan ada 13 driver yang menjalani tes kesehatan,  salah satunya tes urine,Setiap driver harus dipastikan sehat dan terbebas dari narkoba, “Kata Kompol Indah.

Hal itu untuk menjamin keamanan dan keselamatan penumpang diperjalanan agar pemudik selamat sampai tujuan maka dari itu dipastikan kendaraan yang akan digunakan dalam angkutan lebaran idul fitri 1440 H laik jalan, “Tambahnya.

Baca Juga:  Ikut Menjaga Kamtibmas Mejelang Pileg dan Pilpres Pesan Bhabinkamtibmas Kepada Tokoh Adat

Dari hasil pemeriksaan kesehatan dan tes urine dipastikan tidak ada driver yang mengkonsumsi narkoba Kompol Indah juga menghimbau agar driver yang merasa capek untuk beristirahat di rest area atau pos kesehatan yang ada karena dimungkinkan frekwensi yang harus dijalani bertambah dengan banyaknya warga yang mudik menjelang lebaran Idul Fitri 1440 H, “Pungkasnya. (Pan/Anang Sastro).

Baca Juga:  Bhabin Cempaga Bersama Prangkat Desa Menerima Kunjungan Dari BCF

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *