Detikjasus.com | Sidoarjo.
Packaging dan marketing merupakan aspek terpenting dalam menentukan usaha mikro kecil menengah (UMKM). Packaging yang tepat dapat mengefektifkan marketing. Oleh sebab itu, packaging harus mampu menarik target pasar (market) yang melihatnya sehingga mampu menunjang perkembangan usaha tersebut.
Potensi usaha mikro kecil menengah (UMKM) di Desa Simoketawang Kecamatan Wonoayu sebanyak 9 usaha. Namun sayangnya potensi tersebut tidak diimbangi oleh kemampuan marketing yang mempuni. Bahkan sebagian besar kendala UMKM di desa Simoketawang adalah “bisa buat, tidak bisa jual” ujar bapak Kepala desa Simoketawang dan Babinsa Pelda Mochtar yang menjadi pemateri kala itu.
Sosialisasi dan pendampingan packaging dan marketing UMKM yang dilaksanakan oleh Kepala desa Simoketawang Bapak Moh Zainudin Elyas . Senin ( 23/09/2019 ) Pukul 11,30 Wib di Balai Desa Simoketawang mendapatkan sambutan hangat dari pemilik UMKM di Dusun –Dusun dan RT /RW Hal ini terbukti dengan antusias peserta yang hadir yakni sebanyak 9 pelaku UMKM dengan berbagai jenis produk.
Produk-produk tersebut diantaranya Sari Kedelai, Krepik Tempe, Kelanting dan produk makanan yang mendominasi. Kegiatan ini diisi materi mengenai syarat perijinan P-IRT, peningkatkan kualitas produk, sharing produk, dan tata cara mendapatkan label halal. Kegiatan ditutup dengan sesi konsultasi setiap UMKM serta foto bersama para pelaku UMKM.(Zeey /Arfn )