Jember. Pada Senin 17/12/2018 Pukul 07.00 Wib bertempat di Dsn Sulakdoro Desa Lojejer Kec. Wuluhan dilaksnakan kerjabakti masyarakat dengan sasaran normalisasi yaitu memperdalam saluran pembuangan irigasi sepanjang 200 meter.
Saluran tersebut merupakan saluran pembuangan dari air irigasi maupaun sanitasi perkampungan warga yang kondisinya mengalami pendangkalan sehingga kalau musim hujan turun terjadi banjir genangan dipekarangan maupun di persawahan.
Berkaitan dengan kondisi tersebut maka warga masyarakat sepakat untuk dilaksanakannya kerjabakti yang melibatkan 43 orang warga masyarakat dan dihadiri oleh Babinsa Serda Munawir yang ikut turun menggali saluran tersebut.
Danramil 0824/23 Wuluhan Kapten Arm Pujianto membenarkan adanya kegiatan Babinsa jajarnnya tersebut sebagai bagian dari tugasnya dalam membantu dan memotivasi masyarakat dalam menyelesaikan permasalahan saluran pembuangan disekitarnya melalui kerjabakti gotong royong.
Upaya tersebut disamping memelihara budaya gotong royong sebagai budaya luhur bangsa dalam menyelesaikan permasalahan perbaikan lingkungan disekitarnya juga sebagai wujud berperan sertanya masyarakat dalam pembangunan disekitarnya.
Komandan Kodim 0824 Jember Letkol Inf Arif Munawar mengapresiasi peran Koramil melalui Babinsa dalam menyelenggarakan kegiatan-kegiatan kewilayahan bersinergi, berkolaborasi dan berbaur dengan masyarakat.
Upaya tersebut disamping sebagai bagian dari memotivasi peran masyarakat tentunya Babinsa sebagai pelaksana Pembinaan Teritorial dan bagian dari institusi TNI secara otomatis memantapkan kemanunggalan TNI-Rakyat sebagai kekuatan utama bangsa dalam memantapkan pertahanan negara. Tegas Letkol Inf Arif Munawar. (sis24)