Anggota DPRD Provinsi dari Partai Golkar Sosialisasi Perda Sumut

Labuanbatu Utara l Detikkasus.com
Pemerintah Propinsi Sumatera Utara melalui Angota DPRD Propinsi Erni Arianti, S.H, M.Kn dari fraksi Golkar, Melaksanakan kegiatan Sosialisasi Peraturan daerah (PERDA) No.1 Tahun 2019 Tentang : Fasilitasi Pencegahan Penyalahgunaan Narkotika, Psikotropika, dan Zat adiktif lain nya.

Acara ini di lakukan di SMAS KESUMA BANGSA LONDUT, kecamatan Kualuh Hulu, Labura pada hari Kamis, 14 Oktober 2021 yang di ikuti oleh siswa-siswi Sekolah tersebut, dan Para tamu undangan lain nya.

Terlihat hadir dalam acara ini, Erni Arianti, S.H, M.Kn dari DPRD Sumut, Sekcam Kualuh Hulu, Rezeky Amsary Sinaga, S.STP, Staf BNN, Marta Helen Sihite, S.KM,. Kades Desa Londut, Muhammad Faisal.
Kepala Sekolah Kusama Bangsa, Patar Lumbantoruan, S.Pd bersama guru-guru Lin nya.

Dalam kata sambutan nya,Kepala Sekolah Sangat berterima kasih kepada Anggota DPRD Propinsi Sumut yang melaksanakan kegiatan ini di sekolah beliau. Semoga hal-hal yang di sampaikan nanti dalam pertemuan ini kiranya menjadi suatu momen berharga dan menjadi suatu sejarah bagi kami semua dan bisa menciptakan suatu prestasi akan kunjungan ini, Bisa berdampak lebih baik bagi para siswa-siswi juga untuk sekolah ini, sehingga seluruh anak didik kami atau seluruh siswa-siswi di Kabupaten Labura, atau umum nya di seluruh Indonesia itu tidak ada yang namanya anak didik yang memakai NARKOBA, ” Say Not to Drug” Katakan tidak utk Narkoba. karena Narkoba itu adalah musuh Nasional dan musuh Dunia saat ini, Demikian pemaparan beliau.

Baca Juga:  Rapat Kordinasi Pengelola Paud se-Kecamatan Aek Natas Bersama Ketua Himpaudi Kabupaten

Hal yang sama juga di sampaikan oleh Kepala Desa, beliau mengajak semua anak didik agar menghindari Narkoba, “Mari sama-sama untuk menghindari Narkoba karena Narkoba itu sangat berbahaya” cetus nya.

Arahan dan bimbingan yang di lakukan oleh Erni Arianti, S.H, M.Kn, terus memotivasi para seluruh anak didik agar tidak ada yang memakai Narkoba. Bahaya Narkoba itu sangat mengancam kehidupan kita, belajarlah terus agar menjadi anak-anak bangsa yang selalu berprestasi yang bisa membawa nama baik sekolah ini, Kita sangat bersyukur dan berterimakasih dimana sekolah ini menjadi salah satu sekolah terbaik di Propinsi Sumtera Utara dan Labuhanbatu Utara. Mari terus menjaga dan mempertahankan citra baik sekolah ini, ujar nya.

Baca Juga:  DPRD gelar Paripurna Penyampaian Bupati Nota Pengantar Rancangan Perubahan KUA dan PPAS APBD TA 2024

“Saya juga menghimbau kepada Bapak kepala sekolah agar secepat nya membuat proposal yang baru ke Gubernur Sumatera Utara dalam rangka pengadaan bantuan untuk sekolah ini dan saya berjanji akan mengawal proposal ini,” sambungnya di akhir kata sambutan.

Sebelum memasuki pokok materi yang di bawakan langsung dari pihak Badan Narkotika Nasional (BNN) oleh Marta Helen Sihite, S.Km, ada salah seorang murid yang membawakan sebuah puisi tentang Narkoba, yang sangat menggugah hati para seluruh peserta, yang di bawakan oleh Yuna Nurliantika, yang ternyata anak ini pernah menjadi juara tiga tingkat Nasional untuk lomba Puisi.

Baca Juga:  Rp500 Juta Anggaran BUMDes Perk Aek Pamienke Terindikasi Diselewengkan

Di akhir kegiatan ini terlihat keseriusan para peserta didik mengikuti pemaparan dari pihak BNN serta di lakukan tanya jawab langsung dengan para peserta didik, dimana sangat jelas terlihat Karakter dan mental anak didik di sekolah ini dalam mengajukan beberapa pertanyaan kepada pihak BNN.

Di akhir acar Erni Arianti, S.H, M.Kn memberikan cendra mata kepada anak didik yang memberikan pertanyaan kepada pihak BNN saat sesi tanya jawab, juga cendra mata pada undangan lain nya, terkhusus cendramata yang langsung di terima oleh Kepala sekolah SMAS KESUMA BANGSA Patar Lumbantoruan, S.Pd.
( M.P. ARUAN)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *