KENALKAN HARVESTER COMBINE, JAROT INGATKAN PETANI 3 L

Sabtu, 7 April 2018

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 

Detikkasus.com | Provinsi Kalbar –  Kabupaten Sintang – Bupati Sintang dr. H. Jarot Winarno,M.Med.PH memperkenalkan harvester combine kepada kelompok tani di UPT.BPP Kelam Kecamatan Kelam Permai Kabupaten Sintang Kamis siang (5/4/18). Kegiatan tersebut turut di hadiri Dandim 1205 Sintang, Dinas Pertanian dan Perkebunan Kabupaten Sintang, Staff Ahli Bupati Sintang, Kepala Bagian Humas Dan Protokol Setda Sintang, kelompok tani di kecamatan kelam permai dan unsur terkait lainnya

Jarot menjelaskan bahwa kelam permai bisa jadi lumbung padinya sintang bahkan lumbung padinya kalbar namun menurutnya harus memenuhi syarat 3 L yakni Lebih luas,lebih banyak panendan lebih sering. “jadi luas luas tanamnya inikan baru 2000 hektar untuk tahun ini menjadi 3500 hektar tiap tahun bertambah terus”kata jarot.

Lanjut jarot,yang kedua lebih banyak panen jadi hasil harus lebih produktif mengingat angka produktivitas nasional sekitar 5 sampai 6 ton perhektar, namun untuk sintang baru 2 sampai 3 ton perhektar. “yang ketiga lebih sering, jadi jangan 1 tahun tanam satu kali ini sudah rata-rata sudah dua kali bahkan di baning panjang dan di sungai maram sudah tidak ada hari tanpa tanam selesai panen tanam selesai panen tanam yaaa”jelas jarot.

Baca Juga:  TIM KHUSUS BERKOMITMEN AKAN MENERTIPKAN TAMBAK BELUM LENGKAP IZIN

Untuk itu Jarot berharap dengan teknologi tepat guna ini yakni harvester combine atau mesin panen kombinasi bisa meningkatkan kualitas, produktivitas petani sehingga waktu yang mereka gunakan bisa terkurang nantinya mereka bisa menyiapkan untuk hal lain.

“kemudian saya juga ingatkan petani sekarang kita ini sudah good agriculture practices jadi bercocok tanam yang berkelanjutan,bercocok tanam yang baik yaaa jadi mulai dari memilih benih, memilih pupuk, memilih pestisida tidak menganggu tanah gambut tidak mengganggu merusak kawasan hutan itulah kira di praktekan juga di kelam permai ini sebagai contoh buat sintang bahkan contoh buat kalbar”tambah jarot.

Baca Juga:  Menjelang Pilgub Jatim 2018, Danramil beserta Muspika Kec Babat adakan Silaturahim antar perguruan silat Kecamatan Babat

Sementara itu Kepala Balai UPT.BPP Kelam, Kecamatan Kelam Permai Kabupaten Sintang Suhaidi mengatakan harvester combine ini tiba tahun 2017 lalu dan alat tersebut merupakan anggaran 2017 bantuan dari kementrian pertanian. “karena alat ini datang 2017 lalu padi belum bisa di panen jadi kita gunakan sekarang, kita perkenalkan alat bersama pak bupati kepada petani dan pengurus-pengurus kelompok tani yang ada di sekitar kelam ini”kata suhaidi.

Suhaidi menjelaskan keunggulan dari harvester combine tentunya panen secara otomatis dengan di lengkapi penebas, perontok,kemudian keluar sudah bentuk gabah. “kalau di bpp ini lahannya 3,4 hektar jadi memang kalau luas segini dan cuaca bagus sertatanahnya tidak lembek kurang lebih sekitar 3 jam selesai”jelas suhaidi.

Baca Juga:  Pisah Sambut Kapolres Kaur - Bengkulu.

Suhaidi menambahkan untuk sistem sewa alat tersebut menggunakan sistem perkilo gabah yakni perkilo sekitar 400rupiah. “jadi kalau dia satu ton kan hanya 400ribu, kalau memang di kalkulasikan dapat tiga ton umpamanya nda sampai dua juta tiga juta, jadi kalau dia pakai manualkan upah orang kalau 10 orang nda selesai satu hari kalau ibu-ibu 50ribu perhari jadi lebih tinggi biayanya kalau pakai alat ini dia keluarkan udah bentuk gabah jadi lebih efisien”tambahnya.

(Alex-Hum)

Berita Terkait

Kodam IV/Diponegoro Menyiapkan Skema Jaga Stabilitas Pilkada
Siap Majukan Dunia Perfilman Nasional, H. Rozikin Subastian BD, Terpilih Sebagai Ketua Trangi 9 Jawa Tengah
*Bob Jamal dilaporkan Rekan Bisnisnya Kasus Pengelapan 13,9 Milyar*
Semangat Hari Pahlawan, Polda Jateng Tanam Ratusan Pohon dan Tebar Ribuan Benih Ikan Wujudkan Swasembada Pangan di Kabupaten Semarang
Tindak Tegas Penyalahgunaan Solar Bersubsidi, Polres Demak Amankan Ribuan Liter Barang Bukti
Pangdam IV/Diponegoro dan Forkopimda Jawa Tengah Peringati Hari Pahlawan Bersama
Breaking News: Truk Molen Terpuruk, Lalin Menuju Pelabuhan Roro Macet
Pilkada Kota Semarang Memanas, Pengamat: Jaga Kedamaian, Hindari Perpecahan

Berita Terkait

Sabtu, 16 November 2024 - 14:12 WIB

Kodam IV/Diponegoro Menyiapkan Skema Jaga Stabilitas Pilkada

Rabu, 13 November 2024 - 18:27 WIB

Siap Majukan Dunia Perfilman Nasional, H. Rozikin Subastian BD, Terpilih Sebagai Ketua Trangi 9 Jawa Tengah

Rabu, 13 November 2024 - 00:36 WIB

*Bob Jamal dilaporkan Rekan Bisnisnya Kasus Pengelapan 13,9 Milyar*

Senin, 11 November 2024 - 06:04 WIB

Semangat Hari Pahlawan, Polda Jateng Tanam Ratusan Pohon dan Tebar Ribuan Benih Ikan Wujudkan Swasembada Pangan di Kabupaten Semarang

Minggu, 10 November 2024 - 19:46 WIB

Tindak Tegas Penyalahgunaan Solar Bersubsidi, Polres Demak Amankan Ribuan Liter Barang Bukti

Berita Terbaru