Koramil 0814/10 Mojoagung Bantu Pencarian Korban Tenggelam

Jumat, 23 Februari 2018

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Detikkasus.com | NO: PR / 540 / II / PENREM / 2018, Jombang – Selain melumpuhkan jalur transportasi, banjir di Kecamatan Mojoagung Kabupaten Jombang juga menelan korban. Seorang pemuda bernama Niko, 16, warga Dusun Kagulan Desa Janti Kecamatan Mojoagung Kabupaten Jombang dinyatakan hilang terseret arus Sungai Catak Banteng, Kamis (22/02) siang.

Menurut penjelasan Danramil 0814/10 Mojoagung, Kapten Chb Sugeng, Niko sebelumnya terlihat bermain air di bantaran Sungai Catak Banteng bersama ketiga temannya. Tiga orang teman Niko tersebut berhasil menyelamatkan diri dari arus sungai yang semakin deras. Sementara Niko, hanyut terbawa arus. “ Saat ini Niko masih dinyatakan hilang,” ungkap Danramil Mojoagung saat dikonfirmasi, Jum’at 23 Pebruari 2018.

Baca Juga:  DETIK KASUS | Presiden Jokowi Jalan Kaki Salami Jamaah Haul Guru Sekumpul

Danramil 0814/10 Mojoagung mengatakan, saat ini kita bersama BPBD Kab Jombang , Relawan SEMAR, RAPI sedang melakukan pencarian korban hilang. Sedangkan ketiga teman korban, sudah berada di rumah masing-masing. “ Saat ini kami masih melakukan pencarian,” ujar Danramil.

Baca Juga:  Danrem 121 / Abw Pimpin Sertijab Dandim 1204/Sgu

Sementara itu menurut Indra, 36, salah satu warga Desa Gambiran Kecamatan Mojoagung yang mengetahui kejadian tersebut mengatakan bahwa korban memang sebelumnya terlihat sedang bermain di Sungai Catak Banteng dengan menyebrangi sungai bersama ketiga temannya yang selamat. “Empat anak itu memang bermain air dan menyebrangi sungai,” tandasnya.

Untuk diketahui, saat ini banjir masih menggenangi beberapa kecamatan di Kabupaten Jombang. Beberapa kecamatan tersebut meliputi, Kecamatan Mojoagung, Kecamatan Mojowarno dan Kecamatan Jogoroto serta Kecamatan Bareng dan juga Kecamatan Ngoro.

Baca Juga:  MBOK SARNTI JANDA MISKIN BESYUKUR, RUMAHNYA DIBANGUN AMMOR .

Sekretaris BPBD Kabupaten Jombang, Ahmad S Jabara menyatakan, ketinggian banjir di masing-masing kecamatan berbeda-beda, antara 150 sentimeter hingga 200 sentimeter. “Saat ini anggota sudah ada di masing-masing daerah terdampak. Dan yang kita fokuskan memang di Kecamatan Mojoagung,” ucap Sekretaris BPBD Kabupaten Jombang saat dikonfirmasi melalui telepon. (Penrem 082/CPYJ).

Authentifikasi :

Kapenrem 082/CPYJ, Mayor Caj (K) Candra Yuniarti, S.S

Berita Terkait

Pelaksanaan Pembinaan Media Teritorial di Tingkat Kodim, Tim dari Pusterad Kunker ke Kodim 0419/Tanjab Barat
Kadispora dan Kadishub Didampingi Dandim 0808, Melepas Kontingen Karate Piala Panglima TNI dari Blitar
Percepat Penurunan Stunting oleh Pos Koramil Kepanjenkidul bersama LIBAS Kota Blitar
Memperingati HUT TNI ke-79 Kodim 0149 Tanjab Barat mengadakan Khitanan Massal dan Pengobatan Gratis
Danlanal Cirebon ikuti Sidang Pantukhir Daerah Panda Lantamal III Jakarta Penerimaan CABA dan CATA PK Gel 2 Tahun 2024
Wujud Peduli TNI AD kepada Rakyat, Kodim 0614/Kota Cirebon gelar Bakti Mandiri Masyarakat
Sambut HUT TNI AL ke-79, Lanal Cirebon laksanakan Upacara Ziarah Ke TMP Samudera Jalaksana Kuningan
Tingkatkan Motivasi Prajurit, Motivator Nasional Dr. Aqua Dwipayana Sampaikan Sharing Komunikasi di Lanal Cirebon

Berita Terkait

Jumat, 1 November 2024 - 18:38 WIB

Pelaksanaan Pembinaan Media Teritorial di Tingkat Kodim, Tim dari Pusterad Kunker ke Kodim 0419/Tanjab Barat

Rabu, 16 Oktober 2024 - 20:16 WIB

Kadispora dan Kadishub Didampingi Dandim 0808, Melepas Kontingen Karate Piala Panglima TNI dari Blitar

Selasa, 15 Oktober 2024 - 18:59 WIB

Percepat Penurunan Stunting oleh Pos Koramil Kepanjenkidul bersama LIBAS Kota Blitar

Minggu, 22 September 2024 - 18:57 WIB

Memperingati HUT TNI ke-79 Kodim 0149 Tanjab Barat mengadakan Khitanan Massal dan Pengobatan Gratis

Senin, 9 September 2024 - 19:03 WIB

Danlanal Cirebon ikuti Sidang Pantukhir Daerah Panda Lantamal III Jakarta Penerimaan CABA dan CATA PK Gel 2 Tahun 2024

Berita Terbaru