Indonesia – Propinsi Jatim – Kabupaten Bojonegoro, Detikkasus.com – Masih dalam rangkaian kemeriahan peringatan Hari Jadi Bojonegoro (HJB) ke 340, Bupati Bojonegoro, Dr H Suyoto MSi. pada Minggu (10/12/2017) siang ini, bertempat di halaman Stadion H Letjend. Soedirman Bojonegoro, membuka acara Festival Reog Jaranan Se-Kabupaten Bojonegoro Tahun 2017. Acara ini adalah agenda rutin tahunan dan pada tahun ini merupakan acara yang ke-empat kalinya.
Dalam sambutannya Ketua Paguyuban Jaranan Reog Bojonegoro (Pajarebo) Ki Alim Suroso mengatakan, acara ini dilaksanakan bertujuan menumbuhkankembangkan dan melestarikan reog sebagai aset budaya nasional, menjunjung program pemerintah, khususnya dibidang pariwisata di Bojonegoro yang mempunyai multiplayer efect, yaitu meningkatkan perekonomian masyarakat
Selanjutnya dalam sambutannya Bupati Bojonegoro, Kang Yoto mengapresiasi kepada Pajarebo dan Dishudpar Bojonegoro, karena terlaksananya acara ini dengan baik dan sangat meriah dan menjadi hiburan tersendiri bagi masyarakat Bojonegoro dalam menghadapi banjir.
“Masyarakat Bojonegoro adalah masyarakat yang bahagia dan senang dalam menghadapi bencana apapun, Mari Hadapi Bencana, konflik apapun dengan bahagia melalui pertunjukan reog ini, untuk itu mari kita bersatu melangkah maju, Tutur Kang Yoto.
Dalam acara tersebut, Kang Yoto tampak ikut bergembira dan menari dengan diiringi alunan musik khas reog. Sementara, berdasarkan data dari panitia penyelenggara, acara tersebut diikuti 11 peserta group reog jaranan, yaitu, Atmojo Putro (Dander), Jaranan Putra Birawa (Temayang), Turonggo Mudo (Desa Pacul, Bojonegoro), Putro Kiderpo (Sekar), Turonggo Sakti Budoyo (Desa Sidodadi, Sukosewu), Wenung Budoyo (Dander), Singo guntur Bawono (Sukosewu), Safitri Mudo Bhirowo (Desa Sumberarum , Dander), Taruno Budoyo (Desa Glagahwangi, Sugihwaras), Gembong Singo Joyo (Desa Panjang, Kedungadem). (her)