Polda Bali – Polres Buleleng, detikkasus.com – Bertempat di jalan Imam Bonjol depan Masjid Agung Jamik Kelurahan Kampung Kajanan, Singaraja pada hari Jumat tanggal (24/11/2017), Pkl 13.00 wita, 2 personil unit Lantas Polsek Singaraja jajaran dari Polres Buleleng melaksanakan pengamanan dan pengaturan (strong point) guna mengantisipasi adanya kegiatan peribadatan sholat Jumat.
Kegiatan pengaturan arus lalu lintas atau strong point yang dilakuman unit Lantas Polsek Singaraja ini bertujuan untuk memberikan keamanan dan kenyamanan terhadap Masyarakat yang hendak menuju Masjid dan melaksanakan sholat Jumat di mesjid Agung Jamik yang berada di jalan Imam Bonjol Singaraja. Sehingga Masyarakat yang hendak bersholat Jumatan maupun Masyarakat pengendara lainnya yang melintas di jalur tersebut tidak merasa terganggu, dan arus lalu lintas tetap aman dan lancar.
Saat diminta konfirmasinya Kapolsek Singaraja Kompol A.A. Wiranata Kusuma, S.H.,M.M., menyampaikan “Saya memerintahkan personil unit Lantas untuk melaksanakan pelayanan secara rutin terhadap Masyarakat yang melaksanakan kegiatan bersholat Jumatan, sehingga dengan begitu pelaksanaan Sholat Jumatan tersebut dapat berjalan lancar, dan arus lalu lintas tetap terjaga kelancarannya”, ungkap Kapolsek. (Tam)