Polda Bali – Polres Buleleng, detikkasus.com – Untuk mengantisipasi dan sekaligus mencegah adanya aksi tindak pelaku kejahatan yang muncul di sekitar tempat – tempat keramaian Masyarakat, Panit I Intelkam Polsek Singaraja Jajaran dari Polres Buleleng Iptu Komang Alit Suryatmaja, pada hari Rabu (15/11/2017) pukul 10.00 wita, melaksanakan pengawasan dan pengamanan secara tetutup di sekitar areal pertokoan yang berada di sepanjang jalan Ponogoro, singaraja.
Disamping mengantisipasi adanya tindak kriminal di sekitar areal pertokoan tetsebut, Iptu Komang Alit juga berupaya berdialogis dan menyampaikan pesan- pesan tentang Kamtibmas kepada pemilik toko agar selalu waspada dan mengutamakan keselamatan diri dalam berdagang, apabila terjadi tindak kejahatan maupun di ketahui ada hal – hal yang mencurigakan di sekitar areal tempatnya berjualan agar sesegera mungkin melaporkannya ke Kantor Kepolisian terdekat.
Kapolsek Singaraja Kompol A. A. Wiranata Kusuma, S.H.,M.M., saat diminta konfirmasinya mengatakan “Kami akan selalu melaksanakan pengawasan di tempat – tempat keramaian masyarakat yang ada di wilayah Hukum Polsek Singaraja guna menciptakan situasi yang aman dan memberikan rasa yang nyaman kepada masyarakat”, ucap Kapolsek. (Tam)