Polda Bali – Polres Buleleng , detikkasus.com – pada hari Jumat 10 / 11 / 2017 pelaksanaan apel Ops Zebra dipimpin Ka Posko IPTU Dewa Made Ardana, didampingi Ka Anev IPTU I Gst Lanang Widiarta, SH.mengambil tempat didepan lobi Polres Buleleng dengan kuat personil sebanyak 40 personil
Sebelum melaksanakan kegiatan dimasud Perwira pengendali memberikan APP/ Arahan berkaitan dengan tugas yang akan dilaksanakan dalam rangka giat Ops Zebra, dan dilanjutkan menempatkan anggota untuk melaksanakan pengaturan lalulintas di pusat perbelanjaan dan persimpangan rawan kemacetan di Jl Ayani Kartini, Jl Ayani Lely, depan fuji Jl wusnu Pramuka, jl diponogoro dan depan pasar bayuasri.bertujuan untuk menjaga ketertiban dan kelancaran arus lalu lintas, menjelang hari Raya Kuningan.
Dalam keterangannya Kasat lantas Polres Buleleng AKP Adi Sulistyo Utomo, S.I.K. Saat dikomfirmasi menjelaskan ” Kegiatan Ops Zebra Agung 2017 yang dilanjutkan pergelaran Anggota dilapangan melaksanakan pengaturan dan peyebrangan, untuk memberikan rasa aman Kepada masyarakat menjelang hari raya Kuningan, untuk mengantisipasi terjadinya pelanggaran dan mencegah terjadinya laka lantas”. demikian penjelasan Kasat Lantas.
Pelaksanaan kegiatan tersebut dimulai dari pukul 20.00 Wita berjalan tertib dan lancar(Ryu)