Polda Aceh Kerahkan 350 Personel, Untuk Amankan Debat Kedua Cagub-Cawagub

Sabtu, 2 November 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Banda Aceh |Detikkasus.com -Personel Kepolisian Daerah (Polda) Aceh mengerahkan 350 personel untuk mengamankan jalannya debat kedua pasangan calon gubernur (cagub) dan calon wakil gubernur (cawagub) Aceh yang akan digelar Ballroom The Pade Hotel Banda Aceh, pada Jumat malam, 1 November 2024.

Debat tersebut akan diikuti oleh dua pasangan calon (paslon), yaitu paslon nomor urut satu Bustami Hamzah-M Fadhil Rahmi alias Syech Fadhil dan paslon nomor urut dua Muzakir Manaf alias Mualem-Fadhlullah Dekfad.

Baca Juga:  Hadirkan Rasa Aman Anggota Sabhara Polsek Busungbiu Lakukan Patroli Dialogis

Kabid Humas Polda Aceh Kombes Joko Krisdiyanto mengatakan, pihaknya menyatakan kesiapan penuh dalam mengamankan jalannya debat kedua cagub-cawagub pada Pilkada 2024. Debat tersebut diharapkan dapat berjalan dengan tertib dan kondusif, seiring dengan komitmen Polda Aceh untuk menjaga situasi tetap aman selama kegiatan berlangsung.

“Kami (polda Aceh) telah menyiapkan 350 personel dari berbagai satuan untuk mengantisipasi segala bentuk potensi gangguan keamanan, mengamankan lokasi debat, serta memastikan arus lalu lintas di sekitar lokasi acara tertib dan lancar,” ujar Joko, dalam rilisnya, Jumat, 1 November 2024.

Baca Juga:  Bhabinkamtibmas Desa Kalisada Amankan Kegiatan Warga Didesa Binaanya

Di samping itu, kata Joko, keamanan kandidat dan masyarakat yang hadir juga menjadi prioritas utama aparat kepolisian. Kesiapan pengamanan menjadi elemen penting dalam menjaga stabilitas dan kelancaran jalannya seluruh tahapan pesta demokrasi ini.

Baca Juga:  Kegiatan Patroli Memantau Situasi Kamtibmas Malam hari di Taman Bungkarno Sukasada

“Kami telah melakukan koordinasi dengan panitia penyelenggara, KIP, dan Bawaslu untuk memastikan seluruh tahapan debat kedua ini berjalan aman, tertib, dan lancar,” tambahnya.

Joko juga mengimbau para pendukung masing-masing kandidat agar tidak melakukan aksi yang bisa memicu gesekan, serta selalu menjaga kedamaian selama debat atau tahapan pilkada hingga hari pemilihan nanti.

(Pasukan Ghoib/Ka.Biro Banda Aceh-Aceh Besar/Bid.Humas Polda Aceh)

Berita Terkait

Gawat..!!!…Proyek Pekerjaan Peningkatan Jalan Sp 3 Seulalah Dan Meurandeh, Menelan Biaya Milyaran Rupiah
Pemerhati Sosial Publik Aceh, Minta Juga Desak Kejari Langsa Serta Kejati Aceh, Panggil Dan Periksa.
Waka Polda Aceh, Bersama Forkopimda Aceh Tinjau Beberapa TPS Di Hari Pemungutan $uara Pil-Kada Aceh
Pamat-Wil OMP Seulawah 2024, Bersama Kapolres Lhokseumawe, Tinjau Pengamanan Di Sejumlah TPS
Dir-Res-Krim-Sus Polda Aceh, Bersama Kapolres Tinjau Pengamanan TPS Pada Hari Pemilihan Di Tamiang
Pangdam IM Bersama Forkopimda Aceh Pantau Langsung TPS Pil-Kada Di Banda Aceh Dan Aceh Besar.
Dandim 0104/Aceh Timur Tinjau Langsung TPS Pil-Kada 2024 : Pastikan Keamanan Dan Kelancaran Proses Pil-Kada
Di Desa Jayanti, Ada Salah Satu Team Pas-Lon, Diduga Bagikan Surat Undangan Nyoblos C 6

Berita Terkait

Rabu, 27 November 2024 - 21:30 WIB

Gawat..!!!…Proyek Pekerjaan Peningkatan Jalan Sp 3 Seulalah Dan Meurandeh, Menelan Biaya Milyaran Rupiah

Rabu, 27 November 2024 - 21:28 WIB

Pemerhati Sosial Publik Aceh, Minta Juga Desak Kejari Langsa Serta Kejati Aceh, Panggil Dan Periksa.

Rabu, 27 November 2024 - 21:26 WIB

Waka Polda Aceh, Bersama Forkopimda Aceh Tinjau Beberapa TPS Di Hari Pemungutan $uara Pil-Kada Aceh

Rabu, 27 November 2024 - 21:23 WIB

Dir-Res-Krim-Sus Polda Aceh, Bersama Kapolres Tinjau Pengamanan TPS Pada Hari Pemilihan Di Tamiang

Rabu, 27 November 2024 - 21:20 WIB

Pangdam IM Bersama Forkopimda Aceh Pantau Langsung TPS Pil-Kada Di Banda Aceh Dan Aceh Besar.

Berita Terbaru

Pilkada

Lucky Hakim-Syaefudin: Ini Kemenangan Rakyat Indramayu

Rabu, 27 Nov 2024 - 21:34 WIB