BENGKAYANG I Detikkasus.com – Bupati Bengkayang Sebastianus Darwis,SE.,MM di dampingi Ketua TP PKK Kabupaten Bengkayang Ibu Anita Darwis, S.E., M.M menghadiri Serah Terima Jabatan Camat Monterado Kabupaten Bengkayang yang dirangkaikan dengan Pelantikan Ketua Tim Penggerak PKK Kecamatan, Bunda Paud dan Pengukuhan Bunda Literasi Kecamatan Monterado Kabupaten Bengkayang Kalimantan Barat. Bertempat di Halaman Kantor Camat Monterado . Senin,(12/02/24)
Turut hadir dalam kegiatan ini Sekda Kabupaten Bengkayang Yustianus , S.E., M.M, Kadis Kesehatan dan KB, Kadis Perpustakaan dan Kearsipan, Kadis PMD, Jajaran Forkopimcam Monterado , Para Kepala Desa dan ketua TP PKK Desa , para tokoh agama, tokoh adat dan para tokoh masyarakat serta undangan lainnya.
Dalam kata sambutan Bupati Bengkayang mengucaokan selamat kepada
Elisabeth Rafika,S.Sos.,M.Si yang mendapatkan tugas baru sebagai Camat Monterado, selanjutnya saya juga mengucapkan terima kasih atas pengabdian saudara Item,S.Sos.M.Si selama bertugas sebagai Camat di kecamatan Monterado ini. semoga pengabdian saudara bisa memperkaya pengalaman yang akan menjadi bekal di tempat tugas yang baru sekaligus menjadi amal kebaikan yang diterima oleh allah yang maha baik.
Dan Selamat Kepada Ketua Tim Penggerak PKK Kecamatan, Bunda Paud, Bunda Literasi Kecamatan Monterado Yang Telah Dilantik. Selamat Bekerja Dan Berkarya, Dalam Memajukan Daerah Masing-masing Untuk Mewujudkan Sdm Unggul Bengkayang Mantap.
Bupati juga menyampaikan
masih banyak yang harus kita perbuat, kita harus terus bekerja keras untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat dengan mengembangkan berbagai komoditas unggulan dengan berinovasi untuk mempersembahkan prestasi terbaik demi kemajuan masyarakat. untuk itu, peran camat sangat penting, bagaimana Camat mampu memberi masukan baik ke Bupati maupun Dinas tentang potensi daerahnya. karena sesungguhnya yang mengetahui segala potensi Kecamatan itu adalah Camat.
Untuk itu peran Camat sangat sentral dan strategis dalam mendorong kemajuan suatu daerah dan seorang camat memahami tugas pokok dan fungsinya sebagai koordinator pelaksanaan pemerintahan pembangunan dan masyarakat serta harus peka dan mampu menyerap berbagai aspirasi masyarakat dan memberikan solusi dari berbagai permasalahan di masyarakat.
Dan sebentar lagi kita melaksanakan pemilihan umum serentak mari kita bersama-sama menyukseskan pemilihan umum tersebut dengan menghimbau warga agar pada hari Rabu tanggal 14 Februari 2024 datang ke tempat pemungutan suara menggunakan hak pilihnya sesuai dengan hati nurani masing-masing serta menciptakan pemilu yang damai dan selalu menjaga netralitas aparatur sipil negara.
(A@ Hady)
Sumber : Prokopim Bengkayang