Pasha Ungu Hadir Dalam Kampanye Pasangan Calon Presiden No Urut 2 di Sambas

Minggu, 11 Februari 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

SAMBAS I Detikkasus.com – Ribuan Masyarakat hadiri Kampanye Relawan Pemenangan Pasangan Calon (Paslon) Presiden dan Wakil Presiden nomor urut 02 Prabowo-Gibran di Kabupaten Sambas Kalimantan Barat.

Dihadiri Sigit Purnomo Said atau yang dikenal sapaan Pasha Ungu yang merupakan Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo-Gibran di Lapangan Sepakbola Gabsis Sambas. Jumat, (9/2/2024).

Satono Selaku Penasehat Tim Kampanye Daerah (TKD) Prabowo – Gibran Kabupaten Sambas menyampaikan rasa terima kasih banyak kepada panitia kampanye, dan aparat keamanan dalam Kampanye Prabowo Gibran di Kabupaten Sambas.

Ia menuturkan maju mundurnya Indonesia dan Provinsi Kalimantan Barat sangat tergantung oleh masyarakat Kabupaten Sambas.

Baca Juga:  Bupati Muda Mahendrawan Ikuti Apel Kehormatan Dan Renungan Suci Sambut Dirgahayu RI Ke -78

“Hingga akhir 2023, Kabupaten Sambas meraih IPM tertinggi se-Kabupaten di Kalimantan Barat dan itu sesuatu hal yang membanggakan bagi masyarakat Kabupaten Sambas,” jelasnya.

“Kita boleh tinggal di daerah perbatasan tetapi, kita harus melahirkan generasi yang tangguh dan handal di Kabupaten Sambas untuk memajukan Indonesia karena SDM Kabupaten Sambas yang berkualitas dan siap bersaing hingga kancah nasional,” tegasnya.

Ia berpesan kepada ribuan warga yang hadir agar jangan sampai ada lagi anak-anak di Kabupaten Sambas yang putus sekolah apalagi dengan alasan tidak ada biaya.

“Kita harus memastikan anak-anak kita di Kabupaten Sambas jangan sampai putus sekolah, agar kita bisa menjadi kabupaten terunggul di Indonesia,” Pungkas Satono

Baca Juga:  LASKAR : Lapor Pak Kapolda, Tolong Selamatkan Hutan Nagan Raya

Dalam kesempatan kampanye itu Satono mengungkap soal pembangunan IKN.

“Tahun ini sesuai dengan apa yang disampaikan oleh Bapak Presiden Joko Widodo, kita akan mempunyai Ibu Kota Nusantara (IKN) di Kalimantan. Tentu ini merupakan spirit, semangat tersendiri bagi kita yang berdomisili di Kalimantan. Oleh karena itu saya berharap kepada kita semua, dengan pindahnya Ibukota Negara dari Jakarta ke Kalimantan mari kita persiapkan diri kita masing-masing.

“Persiapkan potensi sumber daya manusia, termasuk Sumber Budaya yang kita miliki untuk mengisi Ibu Kota Negara Nusantara yang ada di Kalimantan”, sambungnya.

Baca Juga:  Bupati Tertibkan Kendis Daerah

Satono mengharapkan Putra Putri terbaik Kabupaten Sambas untuk bisa mengambil bagian dalam mengisi posisi strategis untuk meningkatkan kualitas Sumber Daya Manusia di Kabupaten Sambas.

“Saya berkeyakinan Sumber Daya Manusia, Putra Putri terbaik yang ada di Kalimantan Khusnya Kabupten Sambas tidak kalah dengan SDM yang ada di luar Kalimantan” tutupnya

Satono mengajak seluruh masyarakat Kabupaten Sambas untuk memenangkan Prabowo-Gibran satu putaran. Dia juga berpesan kenapa harus Prabowo-Gibran, karena Prabowo – Gibran berkomitmen melanjutkan Pembangunan IKN.

(A@ Hady)

Sumber : Humas Kab. Sambas

Berita Terkait

Pj Bupati Pringsewu Buka Kegiatan PKU Akbar PNM
Kunker Danrem 081 DSJ Kolonel Inf Rama Pratam ke Kodim 0808 Blitar
Ibu Ning Wahyu Melantik Agus Subiyakto Sebagai Ketua DPK APINDO Kota Cirebon Detikkasus
Ibu Ning Wahyu Melantik Agus Subiakto Sebagai Ketua DPK APINDO Kota Cirebon
Polsek Talun Kembalikan Santri Al Bahjah Yang meninggalkan pondok tanpa ijin ke Ponpes
Bersama Warga Pakunden, Koptu Slamet Prasetyo Kerja Bakti Bersihkan Kali Miri
Gebyar Festival anak indonesia sekabupaten cirebon
Pelantikan Pengurus Baru APPSI Cirebon: Menyongsong Era Baru Untuk Pemberdayaan Pedagang Pasar

Berita Terkait

Rabu, 13 November 2024 - 18:43 WIB

Pj Bupati Pringsewu Buka Kegiatan PKU Akbar PNM

Rabu, 7 Agustus 2024 - 18:14 WIB

Kunker Danrem 081 DSJ Kolonel Inf Rama Pratam ke Kodim 0808 Blitar

Jumat, 2 Agustus 2024 - 14:48 WIB

Ibu Ning Wahyu Melantik Agus Subiyakto Sebagai Ketua DPK APINDO Kota Cirebon Detikkasus

Jumat, 2 Agustus 2024 - 13:42 WIB

Ibu Ning Wahyu Melantik Agus Subiakto Sebagai Ketua DPK APINDO Kota Cirebon

Kamis, 1 Agustus 2024 - 11:05 WIB

Polsek Talun Kembalikan Santri Al Bahjah Yang meninggalkan pondok tanpa ijin ke Ponpes

Berita Terbaru