Gubernur Sutarmidji Harap Masjid Babussalam Role Model Pembangunan Masjid Didaerah Lain

Sabtu, 15 Juli 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

KUBU RAYA I Detikkasus.com -, Gubernur Kalimantan Barat H. Sutarmidji, S.H., M.Hum. meresmikan pembangunan Masjid Babussalam Komplek Duta Bandara Permai Kecamatan Sungai Raya Kabupaten Kubu Raya Kalimantan Barat, Jum’at (14/7/2023).

Peresmian yang diawali dengan sholat Jumat bersama tersebut ditandai dengan penandatanganan prasasti oleh Gubernur Kalbar dan disaksikan seluruh jajaran pengurus masjid dan jamaah yang hadir pada acara tersebut.

Usai meresmikan masjid tersebut, Gubernur Sutarmidji menilai bahwa Masjid yang dibangun dengan waktu yang begitu singkat kurang lebih sekitar satu tahun ini bisa terbangun dengan megah.

“Saya sangat kagum dengan Masjid yang baru saja kita resmikan ini, mengingat pembangunan masjid ini sangat begitu singkat, hanya 1 tahun sudah selesai dibangun dan hasilnya sangat megah dan mewah,” ungkapnya di hadapan para jamaah yang hadir.

Baca Juga:  Petugas Pamsimas Desa Gampong Paya Bili Dua Kecamatan Birem Bayuen, Bekerja Bagaikan Di Zaman Penjajahan Belanda

Selain itu, dirinya juga menyampaikan pembangunan Masjid yang memakan biaya 2,3 miliar ini bisa menjadi contoh bagi daerah lain. Hal itu menjadi penting mengingat model bangunannya yang simpel, besar dan sangat mewah sehingga jamaah yang beribadah disini merasa nyaman.

“Saya harapkan dan menghimbau bagi siapapun atau panitia yang ingin membangun Masjid bermodalkan 2,5 miliar harus meniru manajemen pembangunan Masjid Babussalam ini, dengan anggaran yang tidak terlalu besar namun bisa membangun masjid yang sangat bagus ini,” ujar Sutarmidji.

Sementara itu, Ketua Pembangunan Masjid Babussalam Ir. H. Rudiyanto Putro mengutarakan bahwa peresmian Masjid Babussalam ini merupakan rangkaian yang penting dari perjalanan ataupun napak tilas dari perkembangan pembangunan dari tahun ketahun.

Dikatakannya, tujuan dari pembangunan Masjid Babussalam ini untuk memotivasi dalam memakmurkan Masjid serta menjadi bagian dari syiar dan dakwah.

Baca Juga:  Kodim Lamongan melaksanakan serbuan vaksin tahap II Kepada PT Sampoerna

“Maka dari itu, kami atas nama pengurus yang terlibat dalam pembangunan masjid ini mengajak kepada seluruh umat islam untuk terus mampu meningkatkan kualitas ibadah dalam membangun ukhuwah yang sempurna,” ajak Rudiyanto.

Sebagai informasi, sejarah singkat pembangunan Masjid Babussalam sendiri sejak tahun 2004 dengan jumlah umat Islam di komplek tersebut sebanyak 40 kepala keluarga. Dengan bermodalkan nilai ukhuwah yang kuat akhirnya pembangunan Masjid mulai terbangun dengan ukuran 7 kali 7 meter tanpa teras samping.

Kemudian, berlanjut di tahun 2009 pembangunan Masjid Babussalam ini mulai penambahan teras kiri dan kanan, dan di tahun 2017 penyempurnaan atas baik kanopi dan halaman. Tak sampai disitu, seiring bertambahnya penduduk di komplek atas gagasan ide Ketua Masjid Bapak H. Ahmad Farhan di tahun 2018 serta didukung dengan seluruh umat muslim dan non muslim di komplek tersebut untuk merenovasi total bangunan masjid Babussalam dengan arsitek yang begitu indah dan megah.

Baca Juga:  Persiapan Konferensi Pimpinan Wilayah Pelajar Muhammadiyah

Pembangunan masjid Babussalam sendiri semakin indah dengan sentuhan dari Pemerintah Provinsi Kalbar melalui dana hibah sebesar 450 juta, Pemkab Kubu Raya sebesar 100 juta, serta para donatur yang sudah turut andil dalam pembangunan Masjid tersebut.

Turut hadir pada acara peresmian tersebut, Direktur Bank Kalbar, Kepala Biro Administrasi Pimpinan Setda Prov. Kalbar, dan Kepala Kantor Kemenag Kab. Kubu Raya, serta seluruh jajaran kepengurusan jamaah Masjid Babussalam.

(Hadysa Prana)

 

Sumber : Adpim Prov Kalbar

Berita Terkait

Kunker Danrem 081 DSJ Kolonel Inf Rama Pratam ke Kodim 0808 Blitar
Ibu Ning Wahyu Melantik Agus Subiyakto Sebagai Ketua DPK APINDO Kota Cirebon Detikkasus
Ibu Ning Wahyu Melantik Agus Subiakto Sebagai Ketua DPK APINDO Kota Cirebon
Polsek Talun Kembalikan Santri Al Bahjah Yang meninggalkan pondok tanpa ijin ke Ponpes
Bersama Warga Pakunden, Koptu Slamet Prasetyo Kerja Bakti Bersihkan Kali Miri
Gebyar Festival anak indonesia sekabupaten cirebon
Pelantikan Pengurus Baru APPSI Cirebon: Menyongsong Era Baru Untuk Pemberdayaan Pedagang Pasar
Seminar Kebangsaan Muhammadiyah: Implementasi Pancasila sebagai Darul al-‘Ahdi Wasy Syahadah

Berita Terkait

Rabu, 7 Agustus 2024 - 18:14 WIB

Kunker Danrem 081 DSJ Kolonel Inf Rama Pratam ke Kodim 0808 Blitar

Jumat, 2 Agustus 2024 - 14:48 WIB

Ibu Ning Wahyu Melantik Agus Subiyakto Sebagai Ketua DPK APINDO Kota Cirebon Detikkasus

Jumat, 2 Agustus 2024 - 13:42 WIB

Ibu Ning Wahyu Melantik Agus Subiakto Sebagai Ketua DPK APINDO Kota Cirebon

Kamis, 1 Agustus 2024 - 11:05 WIB

Polsek Talun Kembalikan Santri Al Bahjah Yang meninggalkan pondok tanpa ijin ke Ponpes

Rabu, 31 Juli 2024 - 18:11 WIB

Bersama Warga Pakunden, Koptu Slamet Prasetyo Kerja Bakti Bersihkan Kali Miri

Berita Terbaru

Berita Terkini

Sujadi Saddat Mangkir Lagi dari Panggilan Ke Dua Bawaslu

Kamis, 7 Nov 2024 - 22:04 WIB