Lismayarni Tanamkan Keikhlasan Pada Relawan PMI

Sabtu, 1 Juli 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

PONTIANAK I Detikkasus.com -, Ketua Palang Merah Indonesia (PMI) Provinsi Kalimantan Barat, Ny. Hj. Lismaryani melepas kontingen PMI Kalbar untuk mengikuti Jumpa Bhakti Gembira (Jumbara) Palang Merah Remaja (PMR) Tingkat Nasional ke-IX Tahun 2023 Lampung Selatan, di Rumah Jabatan Gubernur Kalimantan Barat, Jum’at (30/6/2023).

Pada pelepasan 41 Tim Kontingen Kalimantan Barat menuju Lampung ditandai dengan pemasangan Jaket Kontingen kepada Tim Kontingen Palang Merah Remaja (PMR) yang merupakan siswa/i PMR Madya dan Wira terpilih dari PMI Kabupaten/Kota se Kalimantan Barat dan selanjutnya diberangkatkan menggunakan Bis menuju Bandara Supadio untuk bertolak menuju Provinsi Sai Bumi Ruwa Jurai.

Baca Juga:  Tingkat Fatalitas Kecelakaan Lalulintas di Wilayah Hukum Polres Aceh Timur Menurun di Tahun 2023*

“Semoga acaranya disana (Lampung) lancar, sukses dan tidak ada kekurangan satu apapun. Saya ucapkan selamat berjuang untuk kegiatan Jumbara Nasional di Lampung, semoga semuanya pergi dengan sehat dan pulang ke Kalimantan Barat dengan sehat juga,” ucap Ketua PMI Kalbar.

Baca Juga:  Suprise Untuk Kapolres Lhokseumawe, Dandim 0103 Aceh Utara Bawa Kue Ucapan Selamat Hari Bhayangkara Ke 77

Tak hanya itu, ia juga berpesan kepada seluruh Tim Kontingen Kalimantan Barat untuk mengikuti aturan yang telah ditentukan serta selalu menjaga kesehatan.

“Pendamping juga bisa memperhatikan adik-adik yang mengikuti Jumbara. Pesan saya juga jaga nama baik Kalbar, memang ini tidak dilombakan. Walaupun ini tidak dilombakan harus tetap menjaga nama baik Kalbar. Karena ingat, relawan bekerja dengan hati dan dengan keikhlasan,” jelasnya.

Dalam pelepasan tersebut turut hadir Sekretaris Daerah Provinsi Kalimantan Barat, dr. Harisson, M.Kes. dan pengurus PMI Provinsi Kalimantan Barat.

Baca Juga:  Rais 'Am Rabithah Thaliban Aceh Lantik Pengurus Cabang Kota Lhokseumawe

Sebagai informasi, Jumbara 2023 akan mengambil lokasi di Kelurahan Way Lubuk, Kecamatan Kalianda. Untuk perkemahan akan ditempatkan di Lapangan Way Handak Expo, sedangkan untuk Upacara Pembukaan rencananya akan dilaksanakan di Taman Agro Wisata Way Handak, yang letaknya bersebelahan dengan lokasi perkemahan.

(Hadysa Prana)

Sumber : Adpim Prov Kalbar

Berita Terkait

Pj Bupati Pringsewu Buka Kegiatan PKU Akbar PNM
Kunker Danrem 081 DSJ Kolonel Inf Rama Pratam ke Kodim 0808 Blitar
Ibu Ning Wahyu Melantik Agus Subiyakto Sebagai Ketua DPK APINDO Kota Cirebon Detikkasus
Ibu Ning Wahyu Melantik Agus Subiakto Sebagai Ketua DPK APINDO Kota Cirebon
Polsek Talun Kembalikan Santri Al Bahjah Yang meninggalkan pondok tanpa ijin ke Ponpes
Bersama Warga Pakunden, Koptu Slamet Prasetyo Kerja Bakti Bersihkan Kali Miri
Gebyar Festival anak indonesia sekabupaten cirebon
Pelantikan Pengurus Baru APPSI Cirebon: Menyongsong Era Baru Untuk Pemberdayaan Pedagang Pasar

Berita Terkait

Rabu, 13 November 2024 - 18:43 WIB

Pj Bupati Pringsewu Buka Kegiatan PKU Akbar PNM

Rabu, 7 Agustus 2024 - 18:14 WIB

Kunker Danrem 081 DSJ Kolonel Inf Rama Pratam ke Kodim 0808 Blitar

Jumat, 2 Agustus 2024 - 14:48 WIB

Ibu Ning Wahyu Melantik Agus Subiyakto Sebagai Ketua DPK APINDO Kota Cirebon Detikkasus

Jumat, 2 Agustus 2024 - 13:42 WIB

Ibu Ning Wahyu Melantik Agus Subiakto Sebagai Ketua DPK APINDO Kota Cirebon

Kamis, 1 Agustus 2024 - 11:05 WIB

Polsek Talun Kembalikan Santri Al Bahjah Yang meninggalkan pondok tanpa ijin ke Ponpes

Berita Terbaru