Bupati Dawam buka acara Musrenbang Tingkat Kabupaten Lampung Timur

Senin, 20 Maret 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Lampung Timur l Detikkasus.com – Acara Musyawarah Perencanaan Pembangunan (MUSRENBANG) dalam rangka Menyususn Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) Kabupaten Lampung Timur Tahun 2023 dilaksanakan di Aula Rumah Dinas Bupati Lampung Timur, Senin (20 Maret 2023).

Hadir dalam acara tersebut Wakil Ketua III DPRD Lampung Timur, Sekretaris Daerah Kabupaten Lampung Timur, Moch Jusuf, Ketua Tp Pkk, Yus Bariyah Dawam Rahardjo, Para Staf Ahli, Para Asisten, Inspektur, Achmad Zainuddin, Sekretaris DPRD, M Noer Alsyarif, Para Kepala OPD, Kepala Bagian, Camat, Dir RSUD Sukadana Serta Tokoh Agama Dan Adat.

Baca Juga:  Bupati Lamtim Lantik PAW Kepala Desa Braja Gemilang

Mengawali sambutannya Bupati Dawam menjelaskan bahwa Musrenbang merupakan salah satu tahapan penting dalam proses perencanaan pembangunan daerah yang merupakan upaya penjaringan aspirasi dari seluruh pemangku kepentingan dengan tujuan agar aspirasi atau harapan dapat berkontribusi dalam menajamkan dan menyelaraskan program pembangunan satu tahun ke depan.

“Pelaksanaan musrenbang hari ini, merupakan rangkaian proses perencanaan parsitifatif, yang dimulai dari tingkat dusun, tingkat desa dan musrenbang kecamatan yang telah dilaksanakan sampai dengan pertengahan bulan Februari yang lalu,” jelasnya.

Lebih lanjut Kang Dawam berharap usai pandemi pelayanan dan pembangunan di Lampung Timur akan lebih baik dari sebelumnya.

Baca Juga:  Bupati M Dawam Rahardjo Ucapkan Selamat atas Dilantiknya 792 Anggota PPS Lamtim

“Kita semua berharap di tahun 2023 ini setelah pandemi usai, kita dapat bekerja secara maksimal. Selanjutnya di tahun 2024 yang sedang di susun perencanaannya ini kita dapat terus Melanjutkan Pembangunan Ekonomi, Infrastruktur, Pelayanan Publik, dan Kualitas Sumber Daya Manusia untuk Produktivitas dan Daya Saing sesuai dengan tema pembangunan, yang telah ditentukan dalam rancangan RKPD Kabupaten Lampung Timur Tahun 2024,” harapnya.

Orang nomor satu di Lampung Timur itu juga menekankan kepada jajarannya untuk dapat meningkatkan program pelayanan masyarakat.

Baca Juga:  Bupati Lamtim Hadiri Kegiatan Penarikan Mahasiswa KKN IAIN Metro

“Kami tekankan kepada seluruh jajaran Pemerintah Kabupaten Lampung Timur, bahwa inovasi dalam pelaksanaan program-program pembangunan dan pelayanan publik, pada masing-masing perangkat daerah harus terus ditingkatkan. Inovasi ini sangat penting untuk percepatan pencapaian kinerja pemerintah. InsyaAllah, dengan Ridho dan atas izin Allah SWT, serta dengan kerja keras dan fokus kita semua target-target pembangunan yang menjadi prioritas daerah akan tercapai sehingga Rakyat Lampung Timur Berjaya segera terwujud,” pungkasnya.

(Ladi)

Berita Terkait

Serap Pekerja Lokal, Bupati Anwar Sadat Letakan Batu Pertama Pembangunan Pabrik Kelapa Sawit
Ratusan ASN di Kabupaten Cirebon ikuti Pemecahan Rekor MURI Pemakaian Sarung Tenun Terbanyak
Pemkab Cirebon apresiasi Perusahaan PMA dan PMDN Terbaik dalam Pelaporan LKPM 2024
Pj Bupati Cirebon: Penataan Taman Hutan Kota Sumber agar Lebih Indah
Pemkab Cirebon salurkan BLT DBHCHT untuk Pemulihan Ekonomi Buruh Pabrik Rokok
Pj Bupati Cirebon terima Audiensi Serikat Buruh bahas Mekanisme Penetapan Upah Minimum 2025
Bappelitbangda Kabupaten Cirebon gelar Anugerah Lomba Inovasi 2024
Pemkab Cirebon Fokus Kembangkan Sektor Gula dan Wisata Edukasi

Berita Terkait

Minggu, 24 November 2024 - 21:15 WIB

Serap Pekerja Lokal, Bupati Anwar Sadat Letakan Batu Pertama Pembangunan Pabrik Kelapa Sawit

Jumat, 22 November 2024 - 11:20 WIB

Ratusan ASN di Kabupaten Cirebon ikuti Pemecahan Rekor MURI Pemakaian Sarung Tenun Terbanyak

Jumat, 22 November 2024 - 10:50 WIB

Pemkab Cirebon apresiasi Perusahaan PMA dan PMDN Terbaik dalam Pelaporan LKPM 2024

Jumat, 22 November 2024 - 10:47 WIB

Pj Bupati Cirebon: Penataan Taman Hutan Kota Sumber agar Lebih Indah

Kamis, 21 November 2024 - 10:36 WIB

Pemkab Cirebon salurkan BLT DBHCHT untuk Pemulihan Ekonomi Buruh Pabrik Rokok

Berita Terbaru

Uncategorized

Diduga Melakukan Kecurangan, Dua Oknum Petugas KPPS di Amankan.

Rabu, 27 Nov 2024 - 17:10 WIB

Uncategorized

Potret Pilkada Bojonegoro Dari Masa ke Masa

Rabu, 27 Nov 2024 - 14:20 WIB