Kapuas Hulu I Detikkasus.com – Untuk mengetahui kebutuhan pangan terutama kebutuhan akan daging ayam di desa binaannya Sertu Slamet Jumari Babinsa Koramil 1206-14/ Hulu Gurung mengecek secara langsung ke tempat peternakan milik Bapak Yohansah di Kecamatan Hulu Gurung, Rabu, 15/2/2023.
Wilayah kecamatan Hulu Gurung kab. Kapuas Hulu Kalimantan Barat merupakan jalur lintas selatan dimana menjadi penghubung antara kab. Sintang menuju kota Putussibau dan sebaliknya. Tempatnya sangat strategis sebagai tempat istirahat/berhenti apabila pejalan atau kendaraan dari dan menuju ke Sintang atau ke Putussibau.
Dengan menjadi tempat singgah kec. Hulu Gurung tentunya kebutuhan makan akan meningkat, otomatis harga sembako juga meningkat, untuk mengatasi hal tersebut Babinsa Koramil 1206- 14/Hulu Gurung Sertu Slamet Jumari mengecek keberadaan peternakan milik warga yang memasok kebutuhan terutama daging Ayam.
Menurut sertu Slamet, bahwa pengecekan peternakan milik warga yang memasok kebutuhan di kec. Hulu Gurung untuk memastikan ketersediaan bahan kebutuhan pokok terutama kebutuhan daging ayam, sehingga kita bisa mengantisipasi apabila kebutuhan akan daging ayam langka, karena di desa Tepuai kec. Hulu Gurung merupakan tempat istirahat makan bagi para pejalan. Kebutuhan akan daging ayam tentunya sangat dibutuhkan,” tuturnya.
Lebih lanjut katanya, kita upaya ikut membantu pemerintah menekan inflasi, apabila ketersediaan bahan kebutuhan pokok kurang, otomatis harga pasti naik, nah saya bersama pihak terkait untuk mengecek ketersediaan bahan kebutuhan pokok terutama daging Ayam,” ungkap Sertu Slamet
Selaku Babinsa Desa Binaan Dusun Sungai Terus Timur Desa Sejahtera Mandiri Kec. Hulu l Gurung Sertu Slamet Jumari memastikan Pasokan Ayam milik Bapak Yohansah untuk memenuhi kebutuhan di wilayah Kecamatan Hulu Gurung Tercukupi selain dari pada melihat stok atau jumlah Sertu Slamet Jumari juga menekankan kepada pengelola agar menjaga kebersihan dan kesehatan hewan Ternak.
(Hadysa Prana)
Sumber : Pendim1206/psb