Bojonegoro Nglenyer Fashion Festival Zona 2 Berlangsung Penuh Semangat

Minggu, 4 Desember 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bojonegoro – Detikkasus.com – Hujan mengguyur tak menyurutkan semangat para model yang berlenggak lenggok memeragakan busana dengan konsep natural. Mereka berjalan di ‘catwalk’ jalan poros Desa Luwihaji, tepatnya di Jembatan Terusan Bojonegoro – Blora (TBB) Kecamatan Ngraho, Sabtu (3/11/2022).

Para model ini memeragakan busana karya para desainer muda Bojonegoro dalam ajang Bojonegoro Nglenyer Fashion Festival (BNFF) Zona 2.

Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kabupaten Bojonegoro, Budianto menyampaikan BNFF ini dilakukan dalam bentuk fashion show untuk memilih, menggali dan memberi wadah generasi muda yang memiliki skill di bidang fashion atau desainer. Mereka dengan penuh semangat menampilkan karyanya sendiri.

Baca Juga:  Jum'at Curhat, Polsek Slahung Lebih Dekat Dengan Masyarakat

“BNFF ini mengambil tema Fashion Bojonegoro Terdepan dengan Bingkai Kearifan Lokal,” terangnya.

Budianto menjelaskan dalam acara BNFF 2022 ini diikuti oleh 126 peserta. Sebanyak 58 peserta dari 13 Kecamatan sudah tampil di zona 1 pada Sabtu (26/11/2022) lalu bertempat di jalan poros Desa Semambung tepatnya di Jembatan Terusan Bojonegoro Tuban (TBT).

Dan malam hari ini, lanjut Budianto, di zona 2 yaitu di poros Desa Luwihaji, tepatnya di Jembatan Terusan Bojonegoro – Blora (TBB) diikuti 68 peserta dari 15 kecamatan.

“Dengan kondisi yang hujan sudah kita tawarkan kepada peserta untuk pilih panggung atau jalan nglenyer, mereka tetap pilih jalan nglenyer,” ungkapnya.

Baca Juga:  Warga Kecamatan Sungai Ayak Mendabakan Alun-Alun Untuk Tempat Bersantai.

Salah satu peserta asal Kecamatan Bojonegoro, Nada Kamilia mengungkapkan bahwa dirinya senang dengan diselenggarakannya acara BNFF tahun 2022. Pasalnya dari acara ini, ia menemukan wadah untuk mengasah dan mengembangkan bakatnya di bidang fashion desainer yang digelutinya sejak duduk di bangku SMA.

“Saya ucapkan terimakasih kepada Pemkab Bojonegoro yang menyelenggarakan acara BNFF ini, karena di sini para designer muda Bojonegoro bisa mengembangkan bakatnya,” pungkas desainer yang membuat gaun dengan corak batik khayangan api khas Bojonegoro.

Sementara itu, Ketua Cabang Bhayangkari Polres Bojonegoro Anggun Muhammad, yang menjadi juri kehormatan, mengapresiasi hasil karya para desainer-desainer muda Bojonegoro. Karena ternyata mereka telah mengenalkan batik Bojonegoro yang bermacam-macam.

Baca Juga:  Oknum Asn/Pns Pada Saat Jam Dinas Kantor, Diduga Bolos Tak Masuk Kantor, Nongkrong Diwarung Kopi

“Ada beberapa yang saya suka, nantinya akan saya ambil sebagai ide desain dari adik-adik peserta. Mohon doanya saya akan mengambil dari beberapa dari karya adik-adik yang tadi sudah saya lingkarin yang akan saya ambil,” ungkapnya.

Perlu diketahui, Juri Kehormatan yang merupakan istri dari Kapolres Bojonegoro tersebut banyak karya desainnya sudah ada di sejumlah departemen store. Ia berharap kedepannya bisa bekerjasama dengan para desaner muda Bojonegoro untuk dibantu pemasarannya ke Jakarta.

“Pesan saya buat adik-adik peserta untuk lebih semangat lagi, ini adalah awal dan sebagai wadah untuk menyalurkan kreativitas,” pungkasnya.

(Andri)

Berita Terkait

Peringati Hari Pahlawan Pemkab Tanjabbar laksanakan Ziarah dan Tabur Bunga
Penyerahan Dana Program Pemerintah PIP kepada Siswa di Kepsek SMP Al-Hikmah Sendang, Kecamatan Karang Ampel, Kabupaten Indramayu
Mubes ke 01 dan Pelantikan DPD yang Diserahkan oleh DPP GMPAR Ratno Suyatno
PG Sindanglaut Mulai Dilirik Wisatawan Domestik
Damkar dan BPDB Kabupaten Cirebon terima AMS Membantu Penanggulangan Bencana
Siswa SD Diduga Alami Bullying Anak SMPN 1 Balongan, Ketua DPD IWO-I Indramayu Angkat Bicara
UAS bersama Ketua TPD Himbau, Masa Pendukung tak Terpancing Isu Provokatif dan Fitnah
Polres Bojonegoro Terima 3 Sertifikasi Hak Paten dari Kemenkumham
Tag :

Berita Terkait

Minggu, 10 November 2024 - 22:26 WIB

Peringati Hari Pahlawan Pemkab Tanjabbar laksanakan Ziarah dan Tabur Bunga

Rabu, 6 November 2024 - 15:25 WIB

Penyerahan Dana Program Pemerintah PIP kepada Siswa di Kepsek SMP Al-Hikmah Sendang, Kecamatan Karang Ampel, Kabupaten Indramayu

Minggu, 3 November 2024 - 15:21 WIB

Mubes ke 01 dan Pelantikan DPD yang Diserahkan oleh DPP GMPAR Ratno Suyatno

Kamis, 31 Oktober 2024 - 20:09 WIB

PG Sindanglaut Mulai Dilirik Wisatawan Domestik

Rabu, 4 September 2024 - 19:46 WIB

Damkar dan BPDB Kabupaten Cirebon terima AMS Membantu Penanggulangan Bencana

Berita Terbaru