Dinas Pariwisata Humbahas Usulkan Perbaikan Makam Panglima Sisinga Mangaraja

Kamis, 21 Juli 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Humbahas l Detikkasus.com – Makam 37 Panglima Raja Sisingamangaraja XII yang berada di Dusun Huta Imbaru, Desa Tarabintang Kecamatan Tarabintang itu sangat butuh perbaikan sebab sudah lama tidak diperbaiki padahal makam itu banyak dikunjungi wisatawan dan pejiarah.

Hal itu dikatakan Kepala Dinas Pariwisata dan Pemuda Olah Raga, Humbang Hasundutan (Humbahas), Jakkon Marbun baru baru ini di ruang kerjanya.

‘’Makam 37 Panglima Sisingamangaraja XII di Tarabintang Kabupaten Humbahas sudah kami diusulkan untuk direnovasi,’’ tegasnya.

Renovasi katanya mulai dari pagar hingga bangunan makam mengingat keadannnya kini sudah sangat memprihatinkan pasalnya sejak tahun 2010 hingga kini makam tersebut belum direhab atau dilakukan perbaikan.

Baca Juga:  BPBD Humbahas Bersihkan Material Pohon Tumbang yang Merusak Rumah Warga

Diketahui, baru-baru ini Kepala Desa setempat Marwanto Bancin, bersama masyarakat langsung mengajukan permohonan perbaikan makam pejuang itu ke Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Humbang Hasundutan.

Menanggapi permohonan masyarakat Tarabintang, Kepala Dinas (Kadis) Pariwisata Pemuda Olahraga, Jakkon Marbun mengatakan setelah permohonan diterima, pihaknya langsung mengajukan permohonan atau pengajuan pembangunan makam tersebut ke Balai Pelestarian Cagar Budaya Sumut Aceh (BPCBSA) untuk dianggarkan.

Baca Juga:  Desa Durian Besar, Pembangunan Infrastruktur Usaha Tani

“Ya, benar mereka sudah menyampaikan permohonan langsung ke kita oleh kepala desa dan masyarakat Tarabintang tentang perbaikan pembagunan makam itu dan begitu sampai permohonan tersebut, langsung kita sampaikan ke pihak Balai Pelestarian Cagar Budaya Sumut Aceh untuk permohonan anggaran tahun ini,” ujarnya sembari menambahkan bahwab termasuk satu rumah budaya di Pariksinomba juga usulkan mudah-mudahan anggarannya bisa realisasi tahun depan.

Dijelaskan, lokasi Makam 37 Panglima itu berjarak kurang lebih 50 Km dari Ibu kota Humbahas, Doloksanggul.

Baca Juga:  Wabup Humbahas Ikuti Rakor Percepatan Penurunan Stunting di Medan

Makam ini berbentuk empat persegi dengan ukuran 2 x 3 meter dan dilindungi dengan sebuah bangunan berbentuk rumah adat Batak yang dikelilingi pagar besi, sedangkan luas areal makam ini sekitar 50 x 60 meter.

Di sebelah timur terdapat sebuah sungai, sebelah barat pemukiman warga, sebelah utara dan selatan perkebunan masyarakat. Dan makam 37 Panglima Raja Sisingamangaraja XII ini sering dikunjungi masyarakat atau pun para peziarah.

Evendy

Berita Terkait

Serap Pekerja Lokal, Bupati Anwar Sadat Letakan Batu Pertama Pembangunan Pabrik Kelapa Sawit
Ratusan ASN di Kabupaten Cirebon ikuti Pemecahan Rekor MURI Pemakaian Sarung Tenun Terbanyak
Pemkab Cirebon apresiasi Perusahaan PMA dan PMDN Terbaik dalam Pelaporan LKPM 2024
Pj Bupati Cirebon: Penataan Taman Hutan Kota Sumber agar Lebih Indah
Pemkab Cirebon salurkan BLT DBHCHT untuk Pemulihan Ekonomi Buruh Pabrik Rokok
Pj Bupati Cirebon terima Audiensi Serikat Buruh bahas Mekanisme Penetapan Upah Minimum 2025
Bappelitbangda Kabupaten Cirebon gelar Anugerah Lomba Inovasi 2024
Pemkab Cirebon Fokus Kembangkan Sektor Gula dan Wisata Edukasi

Berita Terkait

Minggu, 24 November 2024 - 21:15 WIB

Serap Pekerja Lokal, Bupati Anwar Sadat Letakan Batu Pertama Pembangunan Pabrik Kelapa Sawit

Jumat, 22 November 2024 - 11:20 WIB

Ratusan ASN di Kabupaten Cirebon ikuti Pemecahan Rekor MURI Pemakaian Sarung Tenun Terbanyak

Jumat, 22 November 2024 - 10:50 WIB

Pemkab Cirebon apresiasi Perusahaan PMA dan PMDN Terbaik dalam Pelaporan LKPM 2024

Jumat, 22 November 2024 - 10:47 WIB

Pj Bupati Cirebon: Penataan Taman Hutan Kota Sumber agar Lebih Indah

Kamis, 21 November 2024 - 10:36 WIB

Pemkab Cirebon salurkan BLT DBHCHT untuk Pemulihan Ekonomi Buruh Pabrik Rokok

Berita Terbaru

Uncategorized

Diduga Melakukan Kecurangan, Dua Oknum Petugas KPPS di Amankan.

Rabu, 27 Nov 2024 - 17:10 WIB

Uncategorized

Potret Pilkada Bojonegoro Dari Masa ke Masa

Rabu, 27 Nov 2024 - 14:20 WIB