Penerimaan Anggota Polri Tahun 2021 Resmi Dibuka

Minggu, 21 Maret 2021

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Detikkasus.com |Bojonegoro – Kepolisian Negara Republik Indonesia membuka kesempatan untuk putra putri terbaik Indonesia untuk menjadi Taruna Akpol, Bintara dan Tamtama T.A 2021.

Sementara itu, menurut Kabag Sumda, Kompol Roro Sri Harwati, menyampaikan Tahun 2021 ini, penerimaan Polri dibuka kembali dengan tiga program yakni Akpol, Bintara dan Tamtama. Penerimaan ketiga program perekrutan anggota kepolisian dimulai dari tanggal 19 Maret sampai dengan 1 April 2021 dengan melakukan pendaftaran online terlebih dahulu. Untuk bisa mengetahui bagaimana cara dan syarat daftarnya, bisa mengakses melalui situs www.penerimaan.polri.go.id atau datang ke Polres Bojonegoro pada saat jam kerja.

Baca Juga:  Tiga Pilar Bubulan Kawal Penyaluran Migor Subsidi

“Polri membuka pendaftaran penerimaan anggota Polri bagi putra putri yang terbaik mulai tanggal 19 Maret sampai dengan 1 April 2021, selanjutnya yang memenuhi persyaratan sesuai ketentuan panitia, akan mengikuti proses seleksi selanjutnya,” jelas Kompol Roro Sri Harwati, saat ditemui awak media di Mapolres, Sabtu(20/3/2021).

Dalam penerimaan anggota Polri untuk program Bintara, tahun ajaran 2021 ini hanya dibuka beberapa jurusan saja diantaranya Bintara Polisi Tugas Umum (Ba PTU), Bintara Teknologi Informasi (Ba TI), Bintara Kompetensi Khusus Perawat, Bintara Kompetensi Khusus Bidan, Bintara Kompetensi Khusus Pramugari. Sedangkan untuk Tamtama dibuka dua jurusan yakni Tamtama Polair dan Brigade Mobil (Brimob).

Baca Juga:  Bhabinkamtibmas Bersama Perbekel Menerima Kunjungan Satpol PP Pemkab Buleleng

“Masing-masing kebutuhan Bintara di atas akan disesuaikan dengan jurusan sekolah dari peserta sebelumnya untuk diarahkan sesuai dengan kebutuhan rekrutmen anggota Polri,” Tutur Kabag Sumda.

Lebih jauh, Kabag Sumda kembali menjelaskan, bahwa pelaksanaannya tidak di pungut biaya sama sekali. Sehingga adanya anggapan bahwa masuk Polisi itu harus bayar atau harus punya koneksi adalah tidak benar. Siapapun bisa mendaftar sebagai Polisi, dari golongan dan kalangan manapun, cukup berbekal kepercayaan diri dan persiapan jasmani, rohani serta akademik para peserta untuk mengikuti tes yang akan dilaksanakan nanti.

Baca Juga:  Hak Jawab dan Permintaan Maaf III

“Persiapan dengan matang baik jasmani, rohani, akademik, percaya diri dan berdo’a,” pungkas Kompol Roro.

Untuk lebih jelasnya informasi tentang persyaratan secara umum dan khusus dapat dilihat melalui website : http://www.penerimaan.polri.go.id atau dapat datang ke Polres Bojonegoro untuk informasi yang lebih detail dan lengkap. (Red/humas*)

Berita Terkait

Forkopimda Tanggamus Matangkan Persiapan Pilkada Serentak 2024
Pasangan Adi Erlansyah dan Hisbullah Huda Gelar Lomba Mancing Gratis, Ajak Warga Pilih Nomor 2
Mantan Panglima TNI Resmikan Jangkar Homestay di Pringsewu
Sujadi Saddat Mangkir Lagi dari Panggilan Ke Dua Bawaslu
Partai Ummat Pringsewu Siap Menangkan Adi-Hisbullah
AdiLah Satu- satunya Calon Pringsewu yang Hadir Dalam Deklarasi Damai PWI Lampung
Dinkes Pringsewu Monitoring STBM Pilar 2, 3, dan 4 di Pekon Podosari
Musyawarah Pekon Pardasuka Bahas RKP Tahun 2025

Berita Terkait

Selasa, 26 November 2024 - 21:09 WIB

Forkopimda Tanggamus Matangkan Persiapan Pilkada Serentak 2024

Rabu, 20 November 2024 - 21:18 WIB

Pasangan Adi Erlansyah dan Hisbullah Huda Gelar Lomba Mancing Gratis, Ajak Warga Pilih Nomor 2

Rabu, 13 November 2024 - 18:30 WIB

Mantan Panglima TNI Resmikan Jangkar Homestay di Pringsewu

Kamis, 7 November 2024 - 22:04 WIB

Sujadi Saddat Mangkir Lagi dari Panggilan Ke Dua Bawaslu

Jumat, 1 November 2024 - 15:52 WIB

Partai Ummat Pringsewu Siap Menangkan Adi-Hisbullah

Berita Terbaru

Uncategorized

Potret Pilkada Bojonegoro Dari Masa ke Masa

Rabu, 27 Nov 2024 - 14:20 WIB